Liputan6.com, Jakarta Inter Milan kalah 0-1 dari Lazio dalam lanjutan Liga Italia di pertandingan di Giuseppe Meazza, Senin (1/4/2019). Ini adalah kekalahan Nerazzurri kandang ke tiga kali di Serie A musim ini.
Usai pertandingan, penyerang sayap Inter Milan, Keita Balde Diao, menegaskan bahwa timnya tidak pantas kalah. “Itu adalah salah satu game terbaik kami,” katanya.
Baca Juga
Advertisement
Bahkan, kata Keita, Inter Milan seharusnya bisa mengalahkan mantan klubnya.
"Kami menciptakan begitu banyak peluang, itu adalah salah satu permainan terbaik kami," kata Keita kepada Inter TV.
“Sayangnya mereka mencetak gol dengan satu-satunya peluang mereka di babak pertama. Kami tidak bermain dengan buruk, kami hanya kekurangan gol," ujarnya.
Peluang
Keita mengaku penampialannya sekarang jauh lebih baik. Dibandingkan dengan pertandingan Liga Europa sebelumnya, Keita mengaku merasa lebih prima.
“Saya juga sebenarnya punya peluang bagus dari kiri, yang harus diselamatkan Strakosha dengan baik. Kita harus terus bekerja dan memberikan segalanya, dalam peran apa pun.
Advertisement
Pertandingan Penting
Pemain Inter Milan dengan status pinjaman dari AS Monaco ini, meminta timnya untuk bangkit lagi pada laga selanjutnya.
“Kami memiliki pertandingan penting pada hari Rabu, kami harus memberikan segalanya. Saya tersedia untuk tim: Saya harus bermain sebagai striker dan saya lakukan," katanya.
"Kita tidak bisa mengacaukannya pada hari Rabu," katanya.