Liputan6.com, Jakarta - Serial animasi Nussa kini memperluas jangkauan siarannya. Setelah sebelumnya hanya dapat disaksikan di YouTube, kini serial tersebut dapat ditonton langsung dari aplikasi Bukalapak melalui fitur BukaNonton.
Hal itu dimungkinkan sebab Bukalapak sudah bekerja sama dengan PT Digital Kreasi Internasional atau lebih dikenal The Little Giantz selaku kreator serial animasi Nussa.
Menurut co-founder sekaligus President Bukalapak, Fajrin Rasyid, kerja sama ini merupakan upaya Bukalapak untuk menghadirkan konten positif di dunia digital. Terlebih, Bukalapak kini sudah bertransformasi bukan lagi sekadar aplikasi e-commerce.
Baca Juga
Advertisement
"Sejak beberapa tahun terakhir, Bukalapak sudah bertransformasi, tidak hanya e-commerce. Kami menawarkan beragam produk digital, termasuk kini menghadirkan konten streaming, melalui BukaNonton," tuturnya saat konferensi pers di Jakarta, Kamis (4/4/2019).
Nussa sendiri, menurut Fajrin, dianggap membawa konten positif bagi masyarakat Indonesia, terutama para keluarga muda. Sebab, serial animasi bernuansa Islam ini menghadirkan nilai-nilai positif untuk para penontonnya.
"Saya merasa kerja sama ini akan membawa sesuatu yang positif bagi masyarakat Indonesia. Di era digital ini, salah satu cara menangkal konten negatif adalah memperbanyak konten positif dan saya rasa Nussa menawarkan hal tersebut," ujarnya.
Misi Utama The Little Giantz
Membawa nilai positif dan kebaikan ternyata memang menjadi misi utama The Little Giantz sejak awal. Menurut CEO The Little Giantz, Aditya Triantoro, pihaknya memang ingin berkarya dengan menghadirkan nilai-nilai kebaikan.
"Lewat Nussa, kami ingin sekali mencoba melakukan sesuatu yang baik melalui karya. Kami pun membuatnya dengan memberi pengenalan dasar-dasar etika (dalam serial Nussa)," tuturnya menjelaskan.
Aditya pun menyambut baik kerja sama dengan Bukalapak ini. Dia mengatakan kerja sama ini sekaligus membawa angin segar baik The Little Giantz untuk terus berkarya melalui serial Nussa.
"Kami memilih bekerja sama dengan Bukalapak karena aplikasi ini merupakan karya anak bangsa. Mudah-mudahan pesan kebaikan yang kami bawa ini bisa menjangkau ke lebih banyak orang lewat Bukalapak," ucapnya mengakhiri pembicaraan.
Advertisement
Tayangan Nussa di BukaNonton
Perlu diketahui, tayangan Nussa di BukaNonton dapat disaksikan mulai 5 April 2019. Ada lima episode yang sudah disiapkan dan dapat ditonton setiap hari Jumat.
"Jadi, mulai Jumat besok akan episode baru Nussa di BukaNonton. Selain lima episode tadi, di Bulan Ramadan juga akan ada episode khusus. Konten istimewa ini merupakan kolaborasi Bukalapak dan The Little Giantz," tutur Fajrin.
Lebih lanjut Fajrin menuturkan konten Nussa yang ada di Bukalapak sebenarnya tidak berbeda dari yang ada di YouTube setiap minggunya, tapi dengan kerja sama ini diharapkan dapat memberi kemudahan bagi para pengguna.
"Kerja sama ini memberikan alternatif pilihan. Jadi, masyarakat pengguna Bukalapak yang belum mengenal Nussa dapat menyaksikannya langsung. Begitu pula sebaiknya. Ini menawarkan kemudahan bagi pengguna," ujarnya.
Oleh sebab itu, tayangan Nussa di Bukalapak dapat disaksikan secara gratis oleh seluruh pengguna, tidak terbatas pada pengguna prioritas. Tidak hanya menayangkan serial Nussa, Bukalapak nantinya juga akan menjual merchandise resmi dari serial tersebut.
Sekadar informasi, serial Nussa menceritakan kisah keseharian kakak beradik bernama Nussa dan Rara. Serial animasi 3D ini muncul karena kekhawatiran mengenai konten digital yang tidak ramah anak.
(Dam/Ysl)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini :