Liputan6.com, Jakarta - Adakalanya hubungan asmara tak selamanya mulus. Perasaan seseorang bisa berubah dan seringkali, hal tersebut tak lagi bisa diperbaiki.
Baca Juga
Advertisement
Amat penting mengetahui tanda-tanda dia tak lagi mencintaimu. Semakin cepat Anda mengetahuinya, semakin cepat Anda bisa memperbaiki hubungan atau bahkan membebaskan diri dan mencari orang lain yang mampu memberikan cinta yang Anda butuhkan.
Melansir dari Betterme, ini beberapa tanda tersebut.
1. Dia tak banyak bicara
Biasanya, Anda menghabiskan hari sepanjang hari saling berkirim pesan atau mengobrol di telepon hingga larut. Tapi tiba-tiba itu berhenti.
Kemudian, dia mulai jarang menanggapi pesan Anda atau hanya menjawab singkat. Dia tak lagi menelepon bahkan terasa sangat jauh saat Anda berdua berbicara berhadap-hadapan. Bisa saja ada saat-saat sulit dalam hidupnya tapi itu bukan alasan untuk sepenuhnya menghentikan komunikasi.
2. Dia tak lagi tertarik denganmu
Ingat ketika dia biasa memuji gaya rambut baru Anda? Atau mengajak Anda menonton film yang disukai? Kemudian ia berubah, mulai tak lagi peduli dengan Anda. Faktanya, ia bertindak seperti tak lagi tertarik padamu. Bahkan ia tak lagi bertanya bagaimana harimu.
3. Sibuk sepanjang waktu
Seorang pria akan meluangkan waktu untuk orang yang dia sayangi sesibuk apapun. Tapi kemudian dia berubah, tak lagi bisa meluangkan waktu untuk Anda.
Jika seorang pria terus menerus memberikan alasan atau terlalu sibuk menanggapi pesan Anda, itu mungkin tanda dia tak lagi mencintai Anda.
4. Berhenti melakukan hal-hal kecil
Hal-hal kecil penting dalam sebuah hubungan. Ini akan membuat pasangan merasa istimewa dan menunjukkan betapa Anda peduli padanya.
Tiba-tiba dia berhenti melakukan hal-hal kecil. Tegurlah terlebih dahulu. Bila dia menyesal, mungkin dia hanya malas. Tapi bila dia menyangkal, mungkin dia tak lagi mencintai Anda.
Advertisement
5. Menuntut ruang dalam hidupnya
Seharusnya dia tak meminta lebih banyak ruang dalam hubungan Anda. Tuntutannya terjadi mungkin karena dia tak lagi menikmati kebersamaan dengan Anda.
Tanyalah dengan tenang mengapa dia menginginkan hal tersebut. Jika alasannya jelas, selesaikan. Jika tidak, mungkin rasa cintanya mulai pudar.
6. Mengorek kesalahan di masa lalu
Semua orang tahu betapa menyakitkan rasanya diingatkan dengan sesuatu yang tak ingin diingat. Bila dalam pertengkaran pasangan melakukan hal tersebut, ini berarti ia telah melewati batas yang ada.
7. Membandingkan Anda dengan yang lain
Seorang pria seharusnya tak mengatakan sesuatu kepada wanita yang membuatnya merasa kurang cantik, kurang berbakat, atau kurang dari wanita lainnya.
Membandingkan perilaku, penampilan, atau aspek lainnya menunjukkan kebencian yang mengakar dan mendorong rasa frustasi. Pertimbangkan kembali hubungan Anda dengannya.