Keseruan Komunitas Mitsubishi Pajero Sport Eksplorasi Ambarawa

Komunitas Pajero Sport Family (PSF) mengeksplorasi Ambarawa, Semarang, Jawa Tengah.

oleh Septian Pamungkas diperbarui 06 Apr 2019, 10:09 WIB
Komunitas Pajero Sport Family. (Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu aktivitas yang rutin dilakukan komunitas mobil adalah touring. Melalui aktivitas ini, anggota komunitas bisa saling bersilaturahmi, bertukar pikiran hingga menikmati tempat wisata bersama keluarga.

Seperti yang dilakukan komunitas Pajero Sport Family (PSF) pada pekan lalu (29-31 Maret 2019). Touring yang diselenggarakan oleh Chapter C4D dan diikuti oleh Chapter Jakarta Raya ini mencoba untuk mengeksplorasi Ambarawa, Semarang, Jawa Tengah.

Diikuti oleh 12 kendaraan, touring SUV berlogo tiga berlian tersebut melintasi jalan tol mulai dari Jakarta menuju Ambarawa. Di sela perjalanan, rombongan menyambangi Rest Area KM 166 Cipali yang kini dikenal sebagai "Community Area".

"Tempatnya luas dan memiliki parkir khusus untuk komunitas. Selain itu, komunitas juga dapat menikmati pemandangan Gunung Ciremai, Rest area KM 166 ini memiliki spot instagramable seperti, Mural dan Sign Ads KM 166 seperti di luar negeri. Cocok buat yang hobi berfoto atau selfi," terang Joe sebagai ketua Chapter C4D dalam keterangan resminya, Sabtu (6/4/2019).

Selanjutnya peserta touring melanjutkan perjalanan dan menikmati makan malam dengan menu andalan Khas Ambarawa di sejuknya udara Bandungan.


Selanjutnya

Komunitas Pajero Sport Family. (Istimewa)

Keesokan harinya peserta touring mengunjungi Museum Kereta Api, mencoba naik Kereta Api Uap, sambil menikmati pemandangan dan bernotalgia kembali merasakan transportasi Tempoe Doloe nan romantis.

Perjalanan dilanjutkan ke Semarang untuk mengeksplorasi kuliner dan belanja oleh-oleh khas Semarang, dan tak lupa mampir di Klenteng Sam Poo Kong dan Lawang Sewu.

Uniknya, mereka melakukan gala dinner dengan menu makanan kaki lima di Simpang Lima, sembari merasakan suasana khas Semarang.

Sebelum bertolak ke Jakarta, rombongan menyambangi Cirebon untuk menyicipi panganan khas seperti empal gentong dan nasi jamblang.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya