Jokowi Bertemu Kembarannya Saat Kampanye di Kota Tangerang

Capres petahana Joko Widodo atau Jokowi bertemu dengan hologram dirinya saat berkampanye di Kota Tangerang Banten.

oleh Lizsa EgehamNanda Perdana Putra diperbarui 07 Apr 2019, 19:45 WIB
Capres Joko Widodo dan Cawapres Ma'ruf Amin menemui relawan di Tugu Proklamasi, Jakarta, Jumat (21/9). Jokowi dan Ma'aruf Amin Akan menuju ke KPU untuk mengambil nomor urut Pilpres pasangan Capres dan Wapres periode 2019-2024. (Merdek.com/Imam Buhori)

Liputan6.com, Jakarta - Capres petahana Joko Widodo atau Jokowi bertemu dengan hologram dirinya saat berkampanye di Kota Tangerang Banten. Hologram ini disiapkan oleh Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf.

Setelah diarak menggunakan kereta kencana, Jokowi langsung menghampiri hologram yang menampilkan sosoknya yang tengah berbicara menyampaikan sejumlah program kerja. Mantan Gubernur DKI Jakarta itupun tampak antusias bertemu dengan 'kembarannya'.

Hologram Jokowi ini berada 100 meter dari panggung utama kampanye pasangan nomor urut 01. Dalam hologram itu, Jokowi mengenakan kemeja putih lengan panjang. Dia sempat menunjuk ke arah hologram tersebut.

Usai melihat hologram, Jokowi bersama Ma'ruf Amin langsung menuju panggung utama kampanye. Dalam orasinya, mantan Wali Kota Solo itu meminta para pendukungnya agar bekerja keras memenangkannya dan Ma'ruf Amin di Pilpres 2019.

"(Pilpres) kita ini tinggal 10 hari, jangan kasih kendor, jangan kasih kendor. Harus terus gaspol, setuju," ujar Jokowi di lokasi, Minggu (7/4/2019).

Sementara itu, Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf, Erick Thohir menjelaskan hologram Jokowi itu disiapkan untuk menyapa masyarakat yang berada di pelosok desa. Sampai hari ini, kata Erick hologram Jokowi itu sudah menyapa 40 titik di sejumlah daerah Indonesia.

"Fokusnya adalah daerah-daerah padat di Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur," ujar Erick.

Erick mengatakan kampanye memakai hologram merupakan rancangan anak-anak muda yang mendukung pasangan nomor 01. Menurut dia, penggunaan hologram juga sebagai bentuk inovasi.

"Hologram dalam kampanye ini seratus persen dirancang oleh anak-anak muda kita sendiri," tutur dia.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya