Cek Lowongan Kerja Terbaru Anak Usaha BUMN Perkebunan di Sini!

PTPN XII membuka lowongan kerja yang dibuka mulai 8 s.d. 18 April 2019. Cek di sini!

oleh Fitriana Monica Sari diperbarui 10 Apr 2019, 18:00 WIB
Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta - Anak perusahaan BUMN Perkebunan di Jawa Timur, yakni PT Perkebunan Nusantara XII (Persero) atau biasa dikenal dengan nama PTPN XII membuka kesempatan bagi kandidat terbaik untuk bergabung sebagai calon karyawan PKWT.

Kali ini, PTPN XII membuka lowongan kerja untuk posisi Bidang Hukum dan Bidang Sistem Informasi Geografis. Pendaftaran lowongan kerja dibuka mulai 8 s.d. 18 April 2019.

Sekadar informasi, PTPN XII adalah Perseroan Terbatas dengan komposisi kepemilikan sahamnya meliputi Negara 10 persen dan PT Perkebunan Nusantara III (Persero) 90 persen.

PTPN XII didirikan berdasarkan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 1996 tentang Peleburan PT Perkebunan Nusantara XXIII (Persero), PT Perkebunan Nusantara XXVI (Persero), dan PT Perkebunan Nusantara XXIX (Persero) yang dituangkan dalam Akta Pendirian No. 45 tanggal 11 Maret 1996, dibuat di hadapan Harun Kamil, S.H., Notaris di Jakarta dan telah disahkan Menteri Kehakiman Republik Indonesia sesuai Keputusan Nomor C2.8340 HT.01.01.Th 96 tanggal 8 Agustus 1996.

Anggaran Dasar Perseroan telah disesuaikan dengan Undang-undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas sebagaimana dinyatakan dalam Akta Nomor 30 tanggal 16 Agustus 2008 jo. Akta Nomor 4 tanggal 4 Maret 2009 dan telah mendapat persetujuan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia sesuai Keputusan Menteri Hukum dan HAM RI Nomor AHU-42776.AH.01.Tahun 2009 tanggal 1 September 2009.

Selanjutnya Anggaran Dasar Perseroan telah beberapa kali mengalami perubahan, terakhir diubah dengan Akta Nomor 32 tanggal 23 Oktober 2014 yang dibuat di hadapan Nanda Fauz Iwan, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta Selatan dan telah diterima pemberitahuannya oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia sesuai surat Nomor AHU-08635.40.21.2014 tanggal 19 November 2014.

Maksud dan tujuan PTPN XII adalah melakukan usaha di bidang agribisnis dan agri-industri serta optimalisasi pemanfaatan sumber daya perusahaan untuk menghasilkan barang dan/atau jasa yang bermutu tinggi dan berdaya saing kuat serta mendapatkan keuntungan guna meningkatkan nilai perusahaan dengan menerapkan prinsip-prinsip Perseroan Terbatas dan Good Corporate Governance.

Mengutip laman PTPN XII, Rabu (10/4/2019), berikut persyaratan umum dan khusus bagi para pelamar, persyaratan berkas lamaran, dan tata cara pendaftaran lowongan kerja tersebut:


1. Bidang Hukum (Kode: HKM)

Ilustrasi penegakan hukum (Via: lintasterkininews.com)

Persyaratan:

1. Warga Negara Indonesia;

2. Laki-laki/perempuan;

3. Pendidikan S1 (diutamakan minat hukum pidana, perdata atau agraria) dengan IPK minimum 2,75 (PTN) dan 3,00 (PTS);

4. Berusia maksimal 25 tahun pada tanggal 1 April 2019;

5. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja perusahaan;

6. Lebih diutamakan memiliki pengalaman kerja yang relevan dengan bidang yang dilamar minimal 1 tahun, ditunjukkan dengan Surat Keterangan Kerja;

7. Bebas dari narkoba (ditunjukkan dengan Surat Keterangan Dokter);

8. Tidak pernah dihukum karena melakukan tindak kejahatan (ditunjukkan dengan Surat Keterangan dari Polisi);

9. Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat dari Instansi atau Badan Hukum Pemerintah maupun Swasta.


2. Bidang Sistem Informasi Geografis (Kode: SIG)

Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)

Persyaratan:

1. Warga Negara Indonesia;

2. Laki-laki;

3. Pendidikan minimum D3/S1 Jurusan Geografi atau Geodesi dengan IPK minimum 2,75 (PTN) dan 3,00 (PTS);

4. Berusia maksimal 25 tahun pada tanggal 1 April 2019;

5. Menguasai software pemetaan ArcGIS dan Global Mapper;

6. Dapat melakukan dan mengolah hasil pengukuran koordinat areal menggunakan GPS;

7. Dapat mengoperasikan GPS Geodetic dan menguasai QGIS (nilai tambah);

8. Dapat mengoperasikan drone DJI Phantom dan mengolah hasilnya (nilai tambah);

9. Mampu membangun pemetaan digital berbasis web yang dapat diakses secara online dengan mapserver/arcGIS Server/server GIS (nilai tambah);

10. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja perusahaan;

11. Lebih diutamakan memiliki pengalaman kerja yang relevan dengan bidang yang dilamar minimal 1 tahun, ditunjukkan dengan Surat Keterangan Kerja;

12. Bebas dari narkoba (ditunjukkan dengan Surat Keterangan Dokter);

13. Tidak pernah dihukum karena melakukan tindak kejahatan (ditunjukkan dengan Surat Keterangan dari Polisi);

14. Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat dari Instansi atau Badan Hukum Pemerintah maupun Swasta.


Persyaratan Berkas Lamaran

Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)

- Surat Lamaran Kerja

- Curriculum Vitae

- Kartu Identitas (KTP/SIM/Passport)

- Ijazah

- Transkrip Nilai

- SKCK

- Surat Keterangan Sehat

- Surat Pengalaman Kerja

- Foto


Tata Cara Pendaftaran

Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)

Setiap pelamar diwajibkan memiliki akun Google dan mengisi formulir pendaftaran melalui website rekrutmen.ptpn12.com dan mengunggah (upload) dokumen-dokumen yang tertera pada google form.

Pendaftaran paling lambat tanggal 18 Aprill 2019. Panitia hanya menerima dan memproses lamaran melalui online (Website rekrutmen.ptpn12.com). Hanya pelamar yang memenuhi syarat dan terbaik yang akan dipanggil untuk mengikuti seleksi. Lamaran menjadi milik Panitia.

Catatan:

- Pelamar tidak dipungut biaya apapun terkait pelaksanaan seleksi dan rekrutmen ini.

- Seleksi menggunakan sistem gugur, keputusan Panitia bersifat mutlak.

- Panitia tidak melayani surat menyurat, sms, dan telepon yang berkaitan dengan hasil tes.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya