Jokowi Tiba di GBK, Layani Warga yang Minta Salaman

Jokowi menurunkan kaca jendela mobil yang ditumpanginya. Dia melayani warga yang hendak bersalaman dengannnya.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 13 Apr 2019, 12:26 WIB
Capres Joko Widodo atau Jokowi tiba di GBK untuk menghadiri kampanye akbar. (Liputan6.com/ Ady Anugrahadi)

Liputan6.com, Jakarta - Capres nomor urut 01 Joko Widodo atau Jokowi tiba di kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta untuk menghadiri kampanye akbar. Mobil yang ditumpanginya langsung warga yang antusias ingin menyalaminya.

Jokowi tiba di kawasan GBK sekitar pukul 12.25 WIB, pendukungnya langsung berteriak memanggil nama sang capres.

"Pak Jokowi, Pak Jokowi, salaman Pak," kata sejumlah pendukungnya, Sabtu (13/4/2019).

Jokowi kemudian menurunkan kaca jendela mobil yang ditumpanginya. Dia melayani warga yang hendak bersalaman dengannnya.

Sejumlah paspampres mengawal mobil yang ditumpangi Jokowi. "Yang sudah salaman, sudah ya. Gantian yang lain," kata anggota paspampres.

 

 

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:


Akan Dihadiri 1 Juta Pendukung

Kelompok musik menuju ke GBK untuk memeriahkan Konser Putih Bersatu sekaligus kampanye kabar Jokowi-Ma'ruf Amin. (Liputan6.com/ Ady Anugrahadi)

Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Amin, Erick Thohir mengatakan, relawan dari penjuru Indonesia akan memutihkan GBK hari ini. Mereka datang sebagai individu pendukung, tokoh, relawan aneka unsur, partai politik hingga simpatisan dari berbagai usia dan profesi.

"Diprediksi ada satu juta orang akan hadir memenuhi kawasan GBK, mengular hingga ke Bundaran HI," kata Erick Tohir dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (13/4/2019).

Pekerja seni yang akan memeriahkan Konser Putih Bersatu ini antara lain Glenn Fredly, Ruth Sahanaya, Yuni Shara, Krisdayanti, Addie MS, Ashanty, dan Dira Sugandi. Ada juga Teza Sumendra, Sophia Latjuba, Andien, Nirina Zubir, BIMBO, serta Slank.

"Kampanye akbar ini bukan acara kami tapi acara rakyat Indonesia. Semangat persatuan dan kolaborasi harus digaungkan," ucap Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Amin ini.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya