Pogba: MU Tampil Buruk Lawan West Ham

MU harus bersusah payah untuk meraih kemenangan 2-1 di Old Trafford pada hari Sabtu (13/04/19) malam WIB.

oleh Liputan6.com diperbarui 14 Apr 2019, 08:20 WIB
Manchester United (MU) menang 2-1 atas West Ham United pada lanjutan Premier League di Old Trafford, Minggu (14/4/2019) dini hari WIB. (AP Photo)

Liputan6.com, Manchester - Gelandang Manchester United (MU), Paul Pogba, mengakui timnya tidak tampil bagus saat melawan West Ham. Ia pun menegaskan Setan Merah harus meningkatkan performanya agar punya harapan untuk menyingkirkan Barcelona di perempat final Liga Champions.

MU harus bersusah payah untuk meraih kemenangan 2-1 di Old Trafford pada hari Sabtu (13/04/19) malam WIB. Kemenangan mereka itu ditentukan oleh dua penalti Pogba.

Felipe Anderson mencetak satu-satunya gol untuk West Ham. Pasukan Manuel Pellegrini sejatinya bisa memenangkan pertandingan jika percobaan Michail Antonio tidak membentur mistar dan digagalkan David de Gea.

Hasil itu membuat tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer naik ke peringkat kelima dengan hanya terpaut dua poin dari peringkat keempat Chelsea di Premier League. Selain itu, kemenangan bisa mengembalikan kepercayaan diri untuk bisa membalikkan defisit gol di Camp Nou.

Pogba sendiri tidak terkesan dengan penampilan yang ditunjukkan MU saat mengalahkan West Ham. Namun, ia meminta rekan-rekannya untuk memperbaikinya sebelum bertemu Barcelona.

"Kami tidak menunjukkan performa yang bagus tetapi hasilnya ada di sana," kata Pogba kepada BT Sport.

"Itu pertandingan terbuka tetapi kami tidak bermain bagus. Dengan peluang dan ruang yang kami miliki, mungkin kami bermain terlalu lambat dan tidak berbahaya.

"Kami harus memperbaikinya, belajar dari itu dan fokus pada pertandingan berikutnya. Saya tidak bisa menjelaskan apakah kami kelelahan dari pertandingan Liga Champions. Kami harus beristirahat sekarang untuk hari Selasa."

 


Soal Penalti

Pogba berhasil menaklukkan Lukasz Fabianski sebanyak dua kali dari titik putih. Ia merasa timnya cukup beruntung mendapat hadiah penalti saat melawan West Ham.

"Yang penting adalah memasukkan bola ke dalam gawang, itu saja. Mungkin saya menipu kiper, tetapi yang paling penting adalah tiga poin hari ini," lanjutnya.

"Saya pikir kami mendapat keberuntungan dan Anda harus selalu mengambilnya. Kadang itu untuk tim lain tetapi kami mengambilnya hari ini."

Sumber: bola.net

Saksikan video pilihan di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya