Iniesta Masih Kagumi Permainan Messi di Barcelona

Iniesta takjub saat Messi melakukan sesuatu yang baru di Barcelona.

oleh Defri Saefullah diperbarui 14 Apr 2019, 18:10 WIB
Andres Iniesta saat masih bermain bersama Lionel Messi di Barcelona (AP Photo/Frank Augstein)

Liputan6.com, Barcelona- Andres Iniesta sudah tinggalkan Barcelona sejak 2017. Meski begitu, kekagumannya kepada Lionel Messi masih belum juga luntur.

Iniesta mengaku masih takjub melihat permainan Messi yang disebutnya selalu menemukan sesuatu yang baru. Dia mengaku tak pernah bosan lihat permainan mantan rekannya di Barcelona itu.

"Dia sudah membuat hal-hal sulit menjadi terlihat mudah selama bertahun-tahun, sesuatu yang sedikit orang bisa lakukan," ujar Iniesta seperti dikutip Marca.

"Itu sulit tapi dia selalu membuat sesuatu yang baru. Saya nyaris habiskan karier dengan dia dan lihat dia bermain serta berlatih. Saya bisa menikmati bagaimana dia menemukan hal baru."

Iniesta debut terlebih dahulu bersama Barcelona. Namun perbedaan waktu tidak besar karena Messi sudah melakoni debut di Barcelona pada 2004 lalu.

 


Bukan Pemain Normal

Pemain Barcelona, Lionel Messi dan Andres Iniesta, berbincang saat latihan jelang laga El Clasico di Joan Gamper, Barcelona, Sabtu, (5/5/2018). Barcelona akan berhadapan dengan Real Madrid. (AP/Manu Fernandez)

Bagi Iniesta, permainan Messi tak pernah membosankan. Dia juga menyebut Messi pemain yang tidak normal.

"Setelah bertahun-tahun, dia terus membuat sesuatu yang luar biasa. Bicara soal dia itu berbeda. Ini sesuatu yang Anda sulit lihat," ujarnya.

"Selain membuat sesuatu yang berbeda, Anda bisa lihat bagaimana spesialnya dia saat mengontrol bola. Saat Anda melihatnya, Anda tahu itu bakal sempurna. Dia pemain unik."


Klasemen Liga Spanyol

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya