Liputan6.com, Jakarta Rangkaian debat Capres dan Cawapres 2019 telah berakhir pada Sabtu (13/4) kemarin. Ya, debat kelima kemarin adalah kesempatan terakhir bagi kedua pasangan untuk menyampaikan visi, misi dan rencana yang akan dilakukan jika terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden.
Baca Juga
Advertisement
Seperti debat-debat sebelumnya, tentunya ada banyak hal yang menarik perhatian para penonton. Salah satunya ialah ucapan calon Wakil Presiden nomor urut 02, Sandiaga Uno, tentang TPS. Dalam penutupan di akhir debat, Sandiaga berulang kali mengucapkan kata TPS sebagai arti dari Tusuk Prabowo Sandi. Ucapan ini bahkan disampaikan hingga 13 kali berturut-turut.
Tentu saja pernyataan Sandiaga tersebut berhasil menarik perhatian warganet. Tag #tusukprabowosandi ini bahkan sempat menempati posisi terpopuler di Twitter. Banyak warganet yang memberikan reaksi kocak melalui cuitan.
Lantas seperti apa beragam reaksi warganet terkait singkatan ini?