Liputan6.com, Jakarta - PT Sokonindo Automobile (DFSK Indonesia) bakal resmi menghadirkan kompak sport utility vehicle (SUV) terbarunya, DFSK Glory 560 di gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019 beberapa hari lagi. Model ini, dirancang untuk menjadi pelengkap gaya hidup dan membantu mobilitas pengguna kendaraan di Indonesia yang memiliki jiwa sporty, aktif, dan juga terbuka untuk hal baru.
Dijelaskan Managing Director PT Sokonindo Automobile of Sales Centre, Franz Wang, DFSK Glory 560 menawarkan sejumlah keunggulan yang dimulai dari desain tangguh dikombinasikan nuansa sporty, performa yang kuat, fitur berlimpah, sampai kabin tujuh penumpang yang bisa diatur sesuai dengan kebutuhan.
Baca Juga
Advertisement
"Kami yakin DFSK Glory 560 bisa menjadi teman terbaik di segala aktivitas konsumen kami, dan menjadi bagian dari keseharian masyarakat Indonesia," ujar Franz dalam keterang resmi yang diterima Liputan6.com, Sabtu (21/4/2019).
Desain DFSK Glory 560 berukuran 4.294 x 1.772 x 1.580 mm, yang cukup untuk menampung 7 orang. Desain eksterior DFSK Glory 560 menggunakan tema Active Stylish Design yang menekankan nuansa tangguh dengan sentuhan-sentuhan sporty untuk para konsumen yang berjiwa muda. Nuansa berani coba diberikan melalui dual-banner intake grill dengan krom dan suspended roof yang biasa digunakan di mobil-mobil premium.
Sedangkan sentuhan sporty dihadirkan melalui sentuhan hitam doff di bagian bawah, lampu utama model eagle-eye dengan LED daytime running light, roof rail, shark fin antena, serta pelek palang berukuran 17 inci.
Simak Video Pilihan Berikut Ini:
Selanjutnya
Desain interior DFSK Glory 560 dengan sentuhan soft touch, melalui penggunaan material premium, sampai kepada balutan kulit yang dipadukan dengan benang jahitan merah. Soal kenyamanan selama perjalanan, penumpang disuguhkan floating head unit 8 inci yang sudah dilengkapi dengan Radio, sambungan Bluetooth, GPS Navigation, Mirroring Smartphone (iOS dan Android), terintegrasi kamera belakang untuk memudahkan parkir, sampai dengan pengaplikasian smart key yang dipadukan start/stop button untuk mempermudah pengemudi mengakses mobil.
Performa, mesin 1.500 cc dengan turbocharger membuahkan tenaga 150 PS di putaran 5.600 rpm dan torsi 230 Nm di rentang putaran 1.800 sampai 4.000 rpm, Tenaga disalurkan ke roda melalui Continuously Variable Transmission (CVT) sehingga proses saluran tenaga terasa mulus dan nyaman untuk penumpang selama perjalanan.
Advertisement