Sambut Hari Kartini, Peselancar di Lombok Membelah Ombak Sambil Berkebaya

Untuk memperingati Hari Kartini, komunitas surfing remaja putri di Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, berselancar menggunakan kebaya.

oleh Maria Flora diperbarui 22 Apr 2019, 08:44 WIB

Liputan6.com, Lombok Barat - Puluhan remaja putri yang tergabung dalam komunitas surfing Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB), berselancar mengenakan kebaya.  

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Selasa (22/4/2019), mereka tengah bersiap membelah ombak dengan papan surfing di Pantai Senggigi.

Berbeda dari biasanya, para gadis mengenakan pakaian adat kebaya. Hal ini dilakukan dalam rangka hari kartini sekaligus sebagai bentuk emansipasi emansipasi wanita. 

Aktivitas tersebut dimaksudkan untuk mengingatkan kaum perempuan Indonesia agar tetap memperjuangkan kesetaraan di segala bidang.  

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya