Manchester- Bek Manchester United (MU), Ashley Young tahu betul betapa pentingnya duel derby menghadapi Manchester City. Dia menegaskan dirinya dan rekan satu tim tak perlu diingatkan lagi betapa pentingnya duel kontra Manchester City di Old Trafford, Kamis dini hari WIB (25/4/2019).
Asa MU merangsek ke empat besar mendadak hancur menyusul kekalahan memalukan 0-4 dari Everton di Goodison Park, Minggu (21//4/2019).
Baca Juga
Advertisement
Meski begitu, pemain 33 tahun itu meyakinkan bahwa skuat Manchester United akan siap untuk menerima kedatangan rival sekaligus tetangga itu.
"Kami baru meminta maaf pada fans dan berikutnya langsung menjalani laga berat pada Rabu dengan Derbi Manchester," kata Young.
"Kami tahu betapa pentingnya hal itu. Jika Anda tak bisa bangkit untuk Derbi Manchester, ada sesuatu yang salah," ucapnya.
"Saya percaya kami akan siap untuk hari Rabu. Ini hari yang mengecewakan, tapi kami harus bisa memperbaiki diri dengan cepat dan bermain lagi pekan ini," imbuh Young selepas pertandingan kontra Everton.
MU saat ini ada di peringkat keenam dan masih punya peluang finis di empat besar, yang jadi zona tampil di Liga Champions musim depan.
Tiga dari empat laga terakhir MU akan dimainkan di Old Trafford, dengan Chelsea jadi lawan berikutnya setelah Man City.
12 Poin
Manchester United kemudian melawat ke Huddersfield Town (5/5/2019), dan mengakhiri musim ini di Old Trafford pada 12 Mei 2019 dengan menjamu Cardiff City.
Ashley Young meyakini timnya mampu mendulang 12 poin alias menyapu bersih dari sisa empat pertandingan itu.
"Ini empat pertandingan, empat pertandingan yang bisa dimenangi. Jika Anda mengatakan hal ini pada Bulan Oktober, mungkin kami akan terima. Tapi, klub seperti MU, kami harus berada di posisi lebih tinggi," ucapnya.
"Kami punya empat laga sisa, kami harus mendapatkan empat kemenangan. Ini akan berat, tapi saya yakin kami bisa melakukannya. Kami kalah di sini, 0-4, dan fans masih tetap bernyanyi. Mereka sangat fantastis dan kami harus melaju dan tampil apik pada laga hari Rabu," tegasnya.
Sumber: Manchester United
Advertisement