Warga Tasikmalaya Minta Bawaslu Usut Kasus Politik Uang oleh Caleg Partai Gerindra

Warga Tasikmalaya, Jawa Barat, datangi kantor Bawaslu meminta pengusutan kasus politik uang.

oleh Maria Flora diperbarui 23 Apr 2019, 08:24 WIB

Fokus, Tasikmalaya - Sejumlah orang dari dapil 7 Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, mendatangi kantor Bawaslu. Mereka meminta Bawaslu mengusut tuntas dugaan praktek politik uang oleh salah seorang caleg Partai Gerindra.  

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Selasa (23/4/2019), mereka berunjuk rasa meminta pelaku politik uang yang ditangkap dengan barang bukti uang tunai sebesar Rp 66 juta lebih, segera diusut.

Termasuk memberi sanksi sesuai undang-undang yang berlaku.  

Terkait tuntutan warga, pihak Bawaslu mengaku kasus tersebut kini sedang dalam pembahasan tahap satu di Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakumdu).  

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya