Liputan6.com, Liverpool - Bek tengah Liverpool, Virgil van Dijk terpilih sebagai pemain terbaik tahun ini versi Asosiasi Pesepak Bola Profesional Inggris (PFA), Minggu (28/4/2019) malam atau Senin pagi WIB.
Penghargaan itu tidak lepas dari penampilan gemilang Van Dijk bersama Liverpool musim ini. Van Dijk membawa The Reds dalam persaingan gelar juara Liga Inggris musim ini.
Baca Juga
Advertisement
Pemain berusia 27 tahun itu berperan besar dalam memperkuat lini belakang Liverpool sejak dibeli dari Southampton Januari tahun lalu. Van Dijk menjadi pemain asal Belanda keempat yang memenangkan penghargaan pemain terbaik PFA.
"Cukup sulit diungkapkan lewat kata-kata," tutur Van Dijk, seperti dilansir Sky Sports.
"Saya pikir ini penghargaan tertinggi yang bisa Anda dapatkan karena pemain terpilih hasil dari pemungutan suara para pemain yang Anda lawan setiap pekannya," terangnya.
Berkat peran Van Dijk, Liverpool jadi tim yang paling sedikit kebobolan di Liga Inggris hingga pekan ke-36. Tim asuhan Jurgen Klopp baru kebobolan 20 gol dari 36 pertandingan Liga Inggris 2018-2019.
Van Dijk mengalahkan para pesaingnya dalam penghargaan pemain terbaik PFA musim ini seperti Raheem Sterling, Sergio Aguero, Bernardo Silva (Manchester City), Eden Hazard (Chelsea) dan Sadio Mane (Liverpool).
"Ini istimewa. Saya sangat bangga dan terhormat bisa menerimanya," ucap mantan pemain Celtics ini.
Posisi Teratas
Pemungutan suara dilakukan anggota PFA yang terdiri dari 92 klub Inggris. Nama Van Dijk menempati posisi teratas dari enam kandidat yang disebutkan di atas.
Selain itu, Van Dijk juga menjadi pemain Liverpool kedua berturut-turut yang memenangi penghargaan pemain terbaik PFA. Musim lalu, penyerang The Reds, Mohamed Salah juga menerima penghargaan yang sama.
Advertisement
Pemain Belanda Ke-4
Penghargaan PFA juga peraih diraih pemain asal Belanda sebelumnya yakni Dennis Bergkamp, Ruud van Nistelrooy dan Robin van Persie. Penghargaan pemain terbaik PFA tentu akan lebih lengkap jika Van Dijk memenangi gelar Liga Inggris musim ini bersama klub asal Merseyside itu.
Saksikan video pilihan di bawah ini