Nyaman Beraktivitas dengan Lensa Kontak Bulanan Acuvue Vita

Dirancang untuk kaum muda, lensa kontak ini memiliki tingkat kelembapan tinggi dan teknologi yang melindungi dari sinar UV.

oleh Asnida Riani diperbarui 30 Apr 2019, 22:06 WIB
Peresmian lensa kontak Acuvue Vita di Kantorkuu Co-Working Space, Kuningan, Jakarta Selatan. (Liputan6.com/Asnida Riani)

Liputan6.com, Jakarta - PT. Johnson and Johnson Indonesia melalui unit bisnisnya, Vision, resmi memperkenalkan Acuvue Vita. Mengedepankan tingkat kenyamanan, lensa kontak silikon hidrogel bulanan ini dilengkapi teknologi HydraMax yang memaksimalkan dan mempertahankan kelembapan.

Ditambah desain berupa Infinity Edge, yakni pinggir lensa mulus, meruncing halus, dan sangat tipis, pengguna bisa merasakan pengalaman memakai lensa kontak yang lembut.

Dibuat dari bahan-bahan premium, Acuvue Vita juga dilengkapi deretan fitur yang terdapat pada semua lensa kontak merek satu ini, termasuk teknologi penghalang sinar UV untuk melindungi mata dari 93,4 persen sinar UVA dan 99,8 persen sinar UVB.

"Acuvue Vita dirancang dengan teknologi canggih untuk mendukung transformasi kehidupan kaum muda, khususnya para mahasiswa, dalam mengekspresikan potensi diri mereka," kata Mia Al Maidah selaku Brand Manager Acuvue di Kantorkuu Co Working Space, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (30/4/2019).

Mia menambahkan, dengan eksplorasi yang tengah dilakukan, memakai kacamata dinilai tak lagi efektif. Karenanya, lensa kontak Acuvue Vista hadir sebagai pendukung kegiatan super padat dengan tingkat kelembapan maksimal.

Sudah bisa didapatkan secara online maupun offline di sederet optik di kota-kota besar, lensa kontak ini dibanderol Rp 490 ribu.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Pentingnya Kontak Mata

Ilustrasi mata. Sumber foto: pixabay.com/CC0 Creative Commons.

Psikolog Marcelina Melisa menjelaskan, mata memiliki peran penting dalam meraih kesuksesan. Bagian tubuh satu ini merefleksikan tingkat percaya diri dan kematangan pribadi. Gerak-geriknya akan memengaruhi banyak hal, termasuk dalam memperoleh kesempatan.

Ia pun memaparkan sederet penelitian yang menyebutkan bahwa pandangan mata mengemban informasi penting tentang fokus, emosi, dan tingkat kesehatan mental.

Lalu, di penelitian yang dilakukan Klin, Jones, Schultz, Volkmar, dan Cohen pada 2002 menyebutkan, mata dan bagian sekitar mulut adalah area yang paling sering diperhatikan orang ketika berbicara.

"Tahun-tahun pertama di kampus itu perjalanan transformasi bagi kaum muda. Menentukan minat mereka di mana, UKM apa yang bakal diikuti. Ini merupakan bagian dari eksplorasi untuk menemukan passion. Karenanya, peran mata sangat penting di tahap ini," jelas Marcelina.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya