Gelandang MU Yakin De Gea Masih yang Terbaik

Nemanja Matic yakin De Gea masih yang terbaik kendati tengah disorot oleh banyak pihak. De Gea belakangan sering membuat blunder

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 04 Mei 2019, 20:45 WIB
David de Gea (AFP/Fabrice Coffrini)

Liputan6.com, Manchester - Gelandang Manchester United (MU), Nemanja Matic mengirim dukungan kepada rekan setimnya, David de Gea yang tengah menjadi sorotan. Matic menegaskan De Gea masih salah satu kiper terbaik di dunia.

"Dia salah satu kiper terbaik di dunia dan akan terus begitu sampai beberapa tahun ke depan," ujar Matic seperti dilansir Skysports.

Performa De Gea mendapat kritikan tajam setelah dua kali blunder. Kesalahan pertama dibuat De Gea saat MU kalah telak 0-4 dari Everton di Liga Inggris.

De Gea kembali gagal tampil maksimal saat MU bertamu ke Camp Nou, markas Barcelona. Di laga itu, MU kalah 0-3 dari Messi dan kawan-kawan.

Matic mengatakan, kesalahan yang dibuat De Gea bagi MU merupakan hal normal. "Para pemain membuat kesalahan di setiap pertandingan dan ketika kiper yang membuatnya, semua orang melihat itu," ujar Matic.

 

 


Tak Akan Berdampak

Nemanja Matic (AFP/Fabrice Coffrini)

Lebih lanjut, Matic yakin kesalahan ini tak akan berdampak signifikan bagi karier De Gea. Meskipun, publik terus membicarakan kesalahan yang dibuatnya.

"Ketika kiper di klub kecil membuat kesalahan, itu dibicarakan satu sampai dua hari. Tetapi ketika De Gea yang membuatnya, kesalahan itu dibicarakan sampai sepekan," kata Matic.

"Saya sangat percaya, kesalahan ini tak akan berdampak ke kariernya. Dia tidak membaca koran," kata Matic mengakhiri.


Rumor Real Madrid

Di sisi lain, De Gea masih terus dirumorkan akan hengkang dari Old Trafford ke Real Madrid. Penyebabnya, kiper asal Spanyol itu belum juga sepakat soal kontrak dengan manajemen Setan Merah.

De Gea menginginkan kenaikan gaji setara Alexis Sanchez dalam klausul kontraknya. Untuk diketahui, Sanchez kabarnya mendapat bayaran hingga 500 ribu pound sterling per pekan atau Rp 9,3 miliar.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya