Liputan6.com, Jakarta Banya orang menganggap hidup tanpa cinta rasa-rasanya akan terasa sangat hampa. Sehingga hidup sendiri atau sering disebut jomblo terlihat begitu menyedihkan. Bahkan saking menyedihkannya muncul sebutan jomblo ngenes atau biasa disingkat jones.
Kini semuanya serba cinta-cintaan. Banyak pria yang akan melakukan apa pun demi cintanya. Mereka rela berkorban agar cintanya bahagia. Oleh sebab itu munculah istilah budak cinta atau anak zaman sekarang sering menyebut dengan sebutan bucin.
Baca Juga
Advertisement
Bucin ini memang menjadi salah satu topik bahasan paling menarik saat ini. Pasalnya, ada saja tingkah orang-orang yang menjadi bucin ini yang membuat geleng kepala. Salah satu aksi mereka yang cukup nyeleneh adalah momen saat mereka sedang berkendara bersama pasangannya.
Foto-foto budak cinta saat sedang berkendara di jalanan ini dijamin bikin kamu tepuk jidat.
Berikut potret aksi para budak cinta saat sedang berkendara di jalanan bersama pasangannya yang Liputan6.com rangkum dari Instagram @dagelan, Kami (6/6/2019).
1. Lepas setir
Entah apa yang terpikirkan pria ini hingga memilih melepas setir motor hanya untuk memegang pasangannya. Sungguh perilaku budak cinta yang sangat tidak pantas dicontoh. Pasalnyanya aksi ini sangat berbahaya bagi diri sendiri dan orang lain.
Advertisement
2. Dorong motor
Banyak warganet yang menilai tingkah sang cewek pada foto di atas keterlaluan. Pasalnya, saat sang pria mendorong motor yang diketahui mogok itu, ia justru tetap anteng duduk di atas jok motor.
"Cewek nya aja sih yg ga peka, tu cowo pinggangnya dah mau copot, bukan nya turun malah sok sokan gamau jalan kaki. TURUN MARKONAAAH, BANTUIN TUH BAMBANK. Ah elaaah" tulis akun @nagisa_zahh
"kalo cewe gw kek gini gua suruh turun trus bantu dorong, kalo gakmau pulang aja !!" tulis akun @mr447
3. Rela memayungi
Mungkin postingan di atas layak dijuluki budak cinta kelas kakap. Ia rela melakukan saja demi sang pujaan hati. Hal ini dikarenakan sang pria rela kehujanan, asalkan ceweknya aman dari hujan. Namun, tingkah nyeleneh satu ini tidak patut dicontoh, pasalnya bisa membahayakan keselamatan.
"INI ORANG BELUM PERNA KENA ELEMEN ASPAL KAYAKNYA" tulis akun @williammgeri
"bucin ya bucin aja kali" tulis akun @gramcaster
Advertisement
4. Bonceng depan
Potret budak cinta yang terakhir ini sungguh mengelus dada. Bagaimana bisa demi memadu kasih, kedua pasangan ini bertingkah aneh di jalanan. Si cewek dipangku oleh cowoknya. Tingkah bucin ini mengundang para netizen untuk berkomentar.
"Bucin sejati" tulis akun @miaal58
"Gunanya jok belakang buat apa .. heran sama bocil" tulis akun @helgafirhany__