Liputan6.com, Liverpool - Liverpool membalikkan keadaan dengan menundukkan Barcelona 4-0 di Anfield dalam pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions 2018-2019 di Anfield, Rabu (8/5/2019) dini hari WIB.
Berkat kemenangan itu, The Reds lolos ke final Liga Champions setelah unggul agregat 4-3 atas Blaugrana. Itu menjadi seperti keajaiban dan sukses luar biasa, karena Liverpool sebelumnya defisit tiga gol usai kalah di Camp Nou pada leg pertama.
Baca Juga
Advertisement
Empat gol Liverpool ke gawang Barcelona dibagi rata antara Divock Origi dan Georginio Wijnaldum, di mana masing-masing mencetak dua gol. Keduanya jadi pahlawan kemenangan The Reds malam itu.
Selain itu, momen krusial lain adalah ketika bek kanan Liverpool, Trent Alexander-Arnold, melepaskan sepak pojok tipuan, ketika para pemain Barcelona lengah. Sepak pojok itu disambut Origi, yang melahirkan gol keempat tuan rumah ke gawang yang dikawal Marc-Andre ter Stegen.
Ini menjadi malam bersejarah bagi klub asal Merseyside tersebut untuk melakukan comeback setelah kalah 0-3 di leg pertama. Sejumlah fakta menarik lainnya versi Opta mengiringi sukses Liverpool menghajar Barcelona. Berikut daftarnya.
7 Fakta Menarik
1. Final Liga Champions tahun ini menjadi final kesembilan untuk Liverpool sepanjang sejarah mereka, lima final di antaranya berhasil mereka menangkan.
2. Liverpool menjadi klub kedua Inggris setelah Manchester United (2008 dan 2009), yang sukses mencapai final Liga Champions dua musim berturut-turut.
3. Comeback sensasional yang dilakukan Liverpool menjadi yang kelima di Liga Champions musim ini. Sebelumnya juga ada Manchester United, yang menyingkirkan Paris Saint-Germain di babak 16 besar.
4. Barcelona untuk kedua kalinya dalam dua musim Liga Champions berturut-turut, harus tersingkir setelah unggul di leg pertama. Musim lalu, mereka tersisih meski unggul di leg pertama atas AS Roma di babak perempat final.
5. Divock Origi mencetak gol pertamanya di Liga Champions. Dia juga menjadi pemain ke-50 Liverpool yang pernah mencetak gol di Liga Champions.
Advertisement
Peran Alexander-Arnold
6. Georginio Wijnaldum menjadi pemain pengganti pertama yang mencetak dua gol di Liga Champions untuk Liverpool sejak Ryan Babel melakukannya pada 2007. Dia juga jadi pemain pengganti pertama yang mencetak dua gol ke gawang Barcelona di kompetisi ini.
7. Sepanjang musim ini, Alexander-Arnold sudah mencatatkan 14 assist bersama Liverpool. Jumlah itu menjadi yang terbanyak dibandingkan pemain Liverpool lainnya musim ini.
Saksikan video pilihan di bawah ini