Ingin Tetap Fit Selama Bulan Ramadan? Kamu Patut Coba Aplikasi Ini

Dari sekian banyak aplikasi yang ada di Google Play Store, kamu patut mencoba 30 Day Fitness Challenge.

oleh Yuslianson diperbarui 09 Mei 2019, 05:30 WIB
Ilustrasi Foto Sepatu Olahraga (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta - Hanya karena harus menunaikan kewajiban berpuasa selama bulan Ramadan, bukan berarti kamu harus meninggalkan kegiatan lain, seperti berolahraga.

Di tengah era digital saat ini, olahraga pun semakin mudah dengan kehadiran beragam aplikasi yang mendukung kebutuhan pengguna.

Dari sekian banyak aplikasi yang ada di Google Play Store, kamu patut mencoba 30 Day Fitness Challenge.

Aplikasi ini didesain agar pengguna dapat dengan mudah berolahraga di rumah sesuai keinginanya. Sesuai namanya, aplikasi ini ditujukan untuk membuat daftar latihan rutin pengguna selama 30 hari.

Latihannya pun dapat diatur secara bertahap, sehingga pengguna mampu mengikuti tiap latihan dan menyesuaikan dengan kemampuan selama bulan Ramadan.

 


Beragam Fitur yang Ditawarkan

30 Day Fitness Challenge. (Doc: Google Play Store)

Ada beragam fitur yang ditawarkan aplikasi. Salah satunya adalah kemampuan merekam proses latihan secara otomatis. Selain itu, pengguna juga mendapatkan notifikasi latihan setiap hari.

Bagi kamu yang kesulitan untuk memulai latihan, 30 Day Fitness Challenge juga dilengkapi video panduan.

Ada 3 tantangan pilihan yang dipilih pengguna, mulai dari perut, bawah tubuh, serta seluruh tubuh.

Pengguna yang ingin berbagi kemajuan latihan juga dapat melakukannya melalui media sosial. Aplikasi ini sudah tersedia dan dapat diunduh secara gratis di Google Play Store.

(Ysl/Jek)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya