Asah Kreativitas Si Kecil dengan Membuat Hiasan & Mainan Anak Bersama

Untuk para ibu, asah kreativitas anak dengan ajak mereka mengeksplorasi imajinasinya, seperti membuat hiasan dan mainan anak bersama.

oleh Ria Aprilianti diperbarui 13 Mei 2019, 18:15 WIB
Ilustrasi mainan anak. (dok. unsplash.com/Asnida Riani)

Liputan6.com, Jakarta - Ada beragam cara untuk membantu orangtua dalam mengasah kreativitas anak. Seperti bermain dan melakukan kegiatan-kegiatan menarik dengan berkreasi menggunakan sarana yang sesuai.

Menurut Psikolog Anak dan Praktisi TheraPlay, Rini Hildayani, untuk dapat mengembangkan kreativitas anak adalah dengan melakukan kegiatan yang mendorong anak bekreasi. (baca disini)

Nah, salah satu cara yang bisa ibu lakukan bersama anak guna mengasah kreativitas anak adalah dengan membuat hiasan dan mainan anak bersama.

Seperti video yang diunggah di channel Orami Indonesia di Vidio.com berikut yang dapat menjadi referensi untuk mengasah kreativitas anak. Video ini berisi tentang cara membuat hiasan dan mainan anak dengan bahan-bahan sederhana yang dapat ibu lakukan bersama si Kecil di rumah.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya