Buka Puasa Sambil Menemani Ani Yudhoyono, Annisa Pohan Teringat Bakso

Annisa Pohan mendapat giliran menjaga Ani Yudhoyono di rumah sakit Singapura saat puasa Ramadan tahun ini.

oleh Dinny Mutiah diperbarui 13 Mei 2019, 15:02 WIB
Annisa Pohan mendapat giliran menjaga Ani Yudhoyono di rumah sakit Singapura saat puasa Ramadan tahun ini. (dok. Instagram @annisapohan/https://www.instagram.com/p/BxXSF2OhuE4/Dinny Mutiah)

Liputan6.com, Jakarta - Annisa Pohan kembali menemani sang mertua, Ani Yudhoyono, yang sedang menjalani perawatan penyakit kanker darahnya di National University Hospital, Singapura. Hal itu bertepatan dengan kewajibannya sebagai muslim, menjalankan puasa Ramadan.

Melalui akun Instagramnya @annisayudhoyono, ibu satu anak itu mengenang kebiasaan berbuka puasa saat Ani Yudhoyono masih sehat. Saat itu, Memo -panggilannya untuk Ani- adalah orang yang paling sibuk menanyakan menu berbuka puasa kepada seluruh anak cucunya.

"Memo berusaha mengakomodasi semua jadilah meja makan penuh menampung beraneka jenis makanan," tulisnya, Minggu, 12 Mei 2019.

Perlakuan yang sama juga diberikan kepada Annisa. Dan, jawaban yang diberikan selalu berulang.

"Jawabanku pasti bakso. Memo udah hafal dan komentar Memo pasti bakso terus nih Mamam, selalu harus bakso hehehhehhe..." sambungnya.

Karena itu pula, Annisa meminta maaf pada mertuanya karena merasa merepotkannya selama ini. Ia berjanji untuk merawat ibu dari Agus Yudhoyono itu sebagai balasannya.

"Now it’s our turn to support you endlesly. Get well Soon Memo, We Love you! (Ini giliran kami mendukungmu selalu. Cepat sembuh Memo, kami cinta kamu)," tulisnya sembari meminta warganet ikut mendoakan kesembuhan Ani Yudhoyono.

 

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Menu Sahur

Annisa Pohan dan Ani Yudhoyono (dok. Instagram @annisayudhoyono/https://www.instagram.com/p/BwCAy3gDGOV/Putu Elmira)

Tak hanya soal menu buka puasa, Annisa juga membagikan menu sahurnya saat menemani Ani. Subuh tadi, ia menghangatkan nasi lemak yang tersimpan di kotak untuk sahur.

Di piring lain, terdapat potongan ayam katsu dan telur ceplok. Ada lagi di piring ketiga, nasi briyani yang lagi-lagi berlauk telur.

"Selamat sahur semuanya," ujar Annisa sambil menyebut mukanya masih berantakan karena tak dipoles makeup.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya