De Ligt Jawab Rumor Kepindahan ke Barcelona

De Ligt terus saja dikaitkan dengan kepindahan ke Barcelona sejak beberapa bulan terakhir. Sebelumnya De Jong sudah jadi milik Blaugrana.

oleh Thomas diperbarui 14 Mei 2019, 19:45 WIB
Bek Ajax Amsterdam asal Belanda Matthijs de Ligt. (AP Photo/Peter Dejong)

Liputan6.com, Jakarta Bek yang juga kapten Ajax Amsterdam Matthijs De Ligt menjadi komoditas terpanas di bursa transfer pemain musim panas 2019. Banyak klub besar Eropa tergiur merekrut De Ligt.

Tak tanggung-tanggung, peminat De Ligt adalah Barcelona, Liverpool, Juventus, Bayern Munchen, Manchester United hingga Paris Saint-Germain. 

Akhir-akhir ini Barcelona yang paling dijagokan akan mendapatkan pemain 19 tahun ini. De Ligt disiapkan jadi partner sekaligus menerus Gerard Pique.

Konon Barcelona tinggal selangkah lagi akan menyelesaikan transfer De Ligt. Pemuda Belanda itu akan menyusul rekannya, gelandang Frenkie De Jong yang akan pindah ke Nou Camp musim depan.

Kabar kepindahan ke Barcelona disangkal De Ligt. Kepada Mirror, De Ligt menegaskan belum ada kesepakatan apapun dengan Blaugrana.

"Saya tidak tahu. Sudah ada pembicaraan, tapi masih belum ada kesepakatan," ujar De Ligt.

 


Cemerlang

Matthijs de Ligt (OLAF KRAAK / ANP / AFP)

De Ligt tampil gemilang musim ini. Dia selangkah lagi membawa Ajax menjadi juara Liga Belanda. Selain itu, De Ligt turut membantu Ajax lolos sampai babak semifinal Liga Champions.

Ajax nyaris saja lolos ke final Liga Champions jika tidak kalah dramatis dari Tottenham Hotspur berkat gol Lucas Moura di detik akhir pertandingan.


Klasemen Liga Spanyol

 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya