Cari Pengganti Milner, Liverpool Diminta Beli Neves

Stan Collymore punya saran untuk Liverpool jelang bursa transfer musim panas mendatang. Legenda The Reds itu ingin timnya merekrut gelandang Wolverhampton Wanderers, Ruben Neves.

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 15 Mei 2019, 00:00 WIB
Gelandang Wolverhampton Wanderers Ruben Neves dibidik Liverpool. (AFP/Geoff Caddick)

Liverpool - Stan Collymore punya saran untuk Liverpool jelang bursa transfer musim panas mendatang. Legenda The Reds itu ingin timnya merekrut gelandang Wolverhampton Wanderers, Ruben Neves.

Ruben Neves menunjukkan performa positif bersama Wolverhampton Wanderers pada Premier League musim 2018-19. Gelandang asal Portugal itu disebut menjadi incaran banyak klub, termasuk Manchester United.

Liverpool disarankan untuk ikut bersaing mengejar Neves. Pemain berusia 22 tahun itu memiliki determinasi untuk menjadi pemain top.

"Ruben Neves melewati musim yang bagus bersama Wolverhampton. Ia memiliki daya juang yang tinggi, ia adalah seorang petarung. Saya yakin ia bisa menjadi pemain besar," ujar Collymore.

"Ruben Neves memiliki gaya bermain yang menarik. Saya yakin jika mendapat arahan dari Jurgen Klopp, ia akan menjadi pemain kelas dunia di Liverpool," ungkap Collymore.

 


Dana Besar

Pemain Wolverhampton Wanderers, Ruben Neves, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Liverpool pada laga Piala FA di Stadion Molineux, Senin (7/1). Liverpool takluk 1-2 dari Wolverhampton Wanderers. (AP/Rui Vieira)

Saat ini, lini tengah Liverpool sudah memiliki Fabinho dan Naby Keita. Namun, The Reds berpeluang kehilangan James Milner yang kontraknya akan berakhir pada Juni 2019.

Ruben Neves disebut bisa mengisi posisi yang akan lowong jika Liverpool melepas Milner. Namun, The Reds wajib mengeluarkan dana yang besar untuk memboyong Ruben Neves. Paling tidak, Wolverhampton Wanderers akan meminta 70 juta pound dari klub yang tertarik kepada Ruben Neves.

Sumber: Bola.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya