Gaji Asisten Raffi Ahmad Mencapai Puluhan Juta Rupiah?

Berapa gaji asisten pribadi Raffi Ahmad?

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 18 Mei 2019, 16:00 WIB
Preskon film Kesempatan Keduda (Adrian Putra/bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta - Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memang diketahui sangat baik dengan para karyawannya. Termasuk kepada asisten pribadinya, Mery, yang telah 13 tahun kerja bersama Raffi Ahmad.

Saat diundang dalam acara Rumpi No Secret, pembawa acara Feni Rose bertanya pada Mery tentang penghasilannya dalam sebulan. Kabarnya, Mery digaji puluhan juta rupiah oleh Raffi Ahmad.

"Fitnah atau fakta, 13 tahun kerja sama Raffi Ahmad gaji kamu sekarang sudah dua digit dan dapat bonus tambahan setiap bulan? Dua digit itu Rp 20 juta," tanya Feni Rose.

Mendengar pertanyaan tersebut, sang asisten Raffi Ahmad tertawa. Tak lama kemudian ia menjawab bahwa kabar tersebut adalah fitnah.


Jawaban

Dua asisten Raffi Ahmad, Merry dan Lala ikut berlibur ke London, Inggris.

"Fitnah. Memang kadang-kadang dapat bonus tapi enggak setiap bulan. Tapi alhamdulillah bos baik," ungkap Mery pada sang presenter.

Dari jawaban tersebut, Feni Rose kemudian melempar candaan. "Oh berarti lebih dari segitu ya?" tanya presenter berusia 45 tahun tersebut diiringi tawa.


Candaan

Raffi Ahmad, Rafathar dan Nagita Slavina. (Adrian Putra/Bintang.com)

"Enggak. Hahaha. Amin ya Allah amin. Bos nonton ya sekarang. Amin amin," Kata Mery diambil tertawa.

"Bos malu dong artikelnya sudah Rp 20 juta masa ternyata enggak. Tolong dijadiin segitu-lah," tandas Feni Rose.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya