Celoteh Putri Gus Dur soal Hobi Gonta-ganti Warna Rambut

Putri bungsu Gus Dur, Inayah Wahid mengaku menyukai warna hitam, tetapi sering impulsif dengan rambut berwarna-warni.

oleh Asnida Riani diperbarui 21 Mei 2019, 16:01 WIB
Inayah Wahid bersama ibunya Sinta Nuriyah (dok. Instagram @inayawahid/https://www.instagram.com/p/BvdyMmUpHyB/Fairuz Fildzah)

Liputan6.com, Jakarta - Inayah Wahid, putri termuda Gus Dur memiliki hobi mengecat rambut dengan warna-warna tak biasa. Ditemui baru-baru ini, perempuan yang akrab disapa Ina ini mengungkapkan bahwa sejak dulu ia sudah menyukai warna.

Ina mengaku sudah pernah mengecat rambutnya dengan warna pink, kuning, hijau, merah, ungu, serta model rambut oil slick berupa gabungan lima warna. Ina mengaku pada saat itu diminta menjadi model salon dengan mengecat rambut beberapa warna itu.

"Mereka nyebutnya oil sleek. Kalau ada minyak dikasih air kan suka ada warna pelangi. Nah, dibuat kayak gitu. Campuran warna ungu, merah, pink, hijau, biru, sama si warna dasarnya," ujar Inayah di Ruang48, Jakarta Selatan pada Liputan6.com, beberapa waktu lalu.

Inayah mengaku suka spontan ketika melihat seseorang dengan warna rambut yang menarik. Ia bisa saja setelah itu langsung mengecat warna rambutnya. Ia bercerita ketika melihat seseorang dengan warna rambut ungu, ia lantas mengecat rambutnya menjadi warna ungu.

"Aku suka sekali hitam, tapi juga suka warna-warni. Nggak hanya rambut, tapi banyak hal. Aku kan anaknya impulsif banget. Suka tiba-tiba aja," katanya yang warna rambutnya biru kini memudar menjadi hijau.

Inayah juga bercerita mengenai pengalamannya ketika bermain di serial televisi. Pada saat itu, rambutnya sedang diwarnai model oil slick yang mengharuskannya disemprot cat rambut sementara selama proses syuting.

"Saat itu aku lagi ngerjain serial di tv jadi tukang ojek. Rambutku disemprot, dibalikin ke warna hitam pada saat syuting. Begitu selesai harus dicuci lagi. Besoknya harus disemprot lagi," ceritanya.

 

 

Saksikan video pilihan berikut ini:


Perawatan Rambut

Inayah Wulandari Wahid (dok. Instagram @inayawahid/https://www.instagram.com/p/BvMEmjFHTNj/Fairuz Fildzah)

Sering mengganti warna rambut membuat rambut Ina menjadi kering. Inayah pun tak lupa untuk melakukan perawatan rambut. Ia mengaku biasanya akan bertanya pada penata rambutnya apa yang harus ia lakukan. 

"Kalau aku pada saat ngecat selalu tanya. Perawatannya gimana dan apa yang disarankan. Mereka kan yang lebih tahu. Setelah diwarnain, lalu perawatannya harus ini itu," ujar Inayah yang kerap bermain teater ini.

Inayah mengaku selalu mengikuti penata rambut di salon yang ia datangi. Bila diminta untuk perawatan setelah mewarnai rambut, ia akan melakukannya, seperti detox atau diberi vitamin. Setiap bulan, ia juga akan datang untuk mewarnai ulang rambutnya yang mulai memudar. (Fairuz Fildzah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya