Isuzu Indonesia Segera Ekspor Traga, Ini Negara Tujuannya

Resmi melucurkan tahun lalu, Isuzu Traga sukses menarik minat konsumen Tanah Air dikelas pikap medium. Hal ini bisa dilihat dari angka pejualan Isuzu Traga yang terus tumbuh.

oleh Dian Tami Kosasih diperbarui 23 Mei 2019, 10:01 WIB
Isuzu Traga mengusung mesin 2.5 liter. (Amal/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Resmi melucur tahun lalu, Isuzu Traga sukses menarik minat konsumen Tanah Air di kelas pikap medium. Hal ini bisa dilihat dari angka pejualan Isuzu Traga yang terus tumbuh.

Tercatat untuk penjualan Traga hingga April 2019 mencapai 1.583 unit kendaraan. Dengan komponen lokal sebanyak 51.70 persen dan menggunakan mesin legendaris Isuzu 4JA1-L berkapasitas 2.500 cc Diesel direct injection, Isuzu Traga diklaim mampu menerjang selaga macam kondisi jalan.

“Isuzu Traga sendiri 100 persen dirakit di Indonesia di pabrik kami yang berada di Karawang, serta memiliki dan besar harapan kami untuk membawa Isuzu Traga ke beberapa negara di Asia Tenggara yang akan dilakukan akhir tahun ini," ujar Ernando Demily selaku President Director PT. Isuzu Astra Motor Indonesia.

Memiliki bobot kotor 2.950 kg, serta didukung system transmisi dengan 5 percepatan dan memiliki radius putar 4.5 meter. Selain itu, Isuzu Traga didukung kapasitas ruang pengangkut lebih luas di kelasnya.

Terkait harga, pikap pabrikan otomotif Jepang ini ditawarkan dengan harga Rp 190 juta on the road Jakarta. Mobil ini dapat dikustomisasi sesuai dengan keinginan, seperti food truck dan lain sebagainya.


Sebagai Partner Bisnis

“Isuzu tidak hanya menjual saja, tetapi Isuzu memposisikan menjadi partner bisnis, sehingga kami akan menjaga partner kami dari awal proses sampai after sales servis-nya," Ujar Attias Asril, General Manager Marketing PT Isuzu Astra Motor Indonesia.

Sebagai informasi, panjang bak Isuzu Traga mencapai 2.810 mm dengan lebar 1.620 mm. Kombinasi tersebut menghasilkan luas kargo 4,6 meter persegi. Jika diilustrasikan mampu mengangkut 60 galon air mineral.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya