Liputan6.com, Jakarta - Saat bulan puasa, banyak orang menghindari jengkol karena khawatir akan bau tak sedap yang dihasilkan. Tapi, bila pandai menyiasatinya, Anda tak perlu berhenti menikmati 'daging' yang satu ini.
Kali ini, jengkol akan dimasak dengan cara berbeda. Bila mengikuti resep dengan benar, Anda bisa mendapatkan makanan yang sangat nikmat dan cocok dinikmati bersama nasi panas.
Bagaimana cara membuatnya? Simak resep lengkap kreasi tim Masak.tv berikut ini!
Baca Juga
Advertisement
Bahan:
1/2 kg jengkol (direndam dengan air selama 1 malam dengan daun jeruk dan garam/kapur sirih)
1/2 liter santan kental
2 lembar daun salam
1 btg serai (dimemarkan)
Daun kunyit
1/4 liter air
Garam, Gula, Penyedap rasa secukupnya
Minyak goreng secukupnya
Bumbu Halus:
11 siung bawang merah
7 siung bawang putih
13 buah Cabai merah (dibuang bijinya)
5 buah Kemiri (disangrai)
3 ruas jahe
3 ruas lengkuas
Saksikan video pilihan di bawah ini :
Cara Membuat
1. Jengkol yang sudah direndam semalaman, direbus sampai 1/2 matang atau empuk, angkat lalu tiriskan.
2. Memarkan jengkol satu per satu sampai agak pipih atau gepeng tapi hati-hati jangan sampai hancur. (Hal ini dilakukan agar bumbu dapat meresap ke dalam jengkol).
3. Panaskan minyak goreng lalu tumis bumbu halus beserta daun salam, serai dan daun kunyit sampai wangi dan matang.
4. Masih terus menumis lalu masukkan jengkol sambil terus diaduk, masukkan air dan masak kembali sampai jengkol benar-benar empuk.
5. Masukan santan kelapa yang sudah anda siapkan tadi dengan perlahan dan sedikit demi sedikit, lalu aduk-aduk terus bertujuan agar santan tidak pecah.
6. Tambahkan garam, gula pasir dan penyedap rasa aduk sesekali dengan perlahan, lalu masak sampai bumbu meresap dan mengental sedap.
7. Angkat dan rendang jengkol yang enak, empuk, dan tidak bau siap dihidangkan dengan taburan bawang goreng di atasnya.
Advertisement