Prabowo Tak Gelar Open House Saat Hari Raya Idul Fitri

Rencananya, Prabowo akan salat Idul Fitri bersama masyarakat sekitar di masjid yang ia bangun di kawasan Hambalang, Bogor yakni Masjid Nurul Wathan.

oleh Liputan6.com diperbarui 05 Jun 2019, 05:07 WIB
Pasangan capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto (tengah) dan Sandiaga Uno (kanan) memberi keterangan kepada awak media di Rumah Kertanegara, Jakarta, Kamis (18/4). Prabowo kembali mendeklarasikan menang Pilpres 2019. (Liputan6.com/JohanTallo)

Sandi Lebaran di Amerika Serikat

Liputan6.com, Jakarta - Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto tidak menggelar open house atau silaturahmi secara terbuka pada Idul Fitri 2019. Dia memberikan kesempatan kepada seluruh staf, kader, simpatisan, dan relawan untuk berkumpul bersama keluarganya.

"Pak Prabowo memberikan kesempatan kepada seluruh staf, kader, simpatisan, dan relawan untuk berkumpul bersama keluarga di hari yang istimewa ini, karena itu Pak Prabowo tidak menggelar acara open house pada tahun ini," kata Kepala Prabowo-Sandi Media Center, Ariseno Ridhwan di Jakarta, Selasa 4 Juni 2019.

Rencananya, Ketua Umum Partai Gerindra itu akan salat Idul Fitri bersama masyarakat sekitar di masjid yang ia bangun di kawasan Hambalang, Bogor yakni Masjid Nurul Wathan.

"Pak Prabowo akan melaksanakan salat di masjid Nurul Wathan di Hambalang, tetapi kita meminta kepada rekan-rekan media untuk tidak meliput kegiatan Salat Id tersebut, karena tidak elok ini sifatnya ibadah, biar semua bisa sholat dengan khusyu," ujar Ariseno.

 

Sedangkan, untuk cawapres 02, Sandiaga Salahuddin Uno merayakan hari raya Idul Fitri pada tahun ini di Amerika Serikat bersama dengan keluarga.

"Kami juga menyampaikan pesan dari Pak Prabowo Subianto dan Pak Sandiaga Uno untuk menyampaikan selamat merayakan Hari Raya Idul Fitri 1440 H bagi seluruh umat Islam di Indonesia maupun di dunia yang merayakan," ucap Ariseno.

"Selamat berkumpul dengan keluarga, jadikan momen Lebaran untuk terus mempererat tali silaturahmi. Minal aidin wal faidzin mohon maaf lahir dan bathin jika ada kesalahan selama ini," tandas Ariseno.

 

Reporter: Muhammad Genantan Saputra

Sumber: Merdeka


Saksikan video pilihan di bawah ini:

Sandiaga Uno buka puasa bersama keluarga di Amerika. (dok. Instagram @sandiuno/https://www.instagram.com/p/ByMZr6rhUIJ/Putu Elmira)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya