Liputan6.com, Jakarta Kiper Timnas Spanyol, Kepa Arrizabalaga, meminta rekannya tetap mewaspadai kekuatan Kepulauan Fraoe. Menurutnya, timnya tidak boleh lengah meski diunggulkan dalam duel nanti.
Di bulan Juni 2019 ini, Timnas Spanyol memiliki dua agenda. Mereka akan memainkan dua pertandingan Kualifikasi Euro 2020.
Baca Juga
Advertisement
Timnas Spanyol dijadwalkan akan bertandang ke markas Kepulauan Faroe pada hari Sabtu (8/6) dini hari nanti sebelum menjamu Timnas Swedia di hari Selasa (11/6) dini hari nanti.
Meski menjadi unggulan melawan Kepulauan Faroe, Kepa meyakini sang lawan akan merepotkan timnya pada pertandingan nanti. "Saya rasa Swedia dan Kepulauan Faroe memiliki profil yang mirip," ujar Kepa kepada Goal International.
Kepa percaya bahwa salah satu faktor yang bisa membuat timnya kesulitan melawan Kepulauan Faroe adalah karena mereka harus bermain di rumput sintetis.
"Kita semua berasumsi bahwa Swedia akan lebih sulit daripada Kepulauan Faroe, namun kenyataannya tidak tidak demikian."
"Jika melihat kondisi lapangan di kepulauan Faroe, saya yakin pertandingan akan lebih sulit. Bermain di lapangan sintetis akan membuat pertandingan menjadi lebih sulit."
Laga Krusial
Kepa juga menegaskan bahwa timnya harus fokus penuh saat menghadapi Kepulauan Faroe dan Swedia nanti.
Meski mereka berstatus sebagai tim unggulan, Spanyol diyakini harus tampil maksimal demi mengamankan satu tiket ke Euro 2020 mendatang.
"Kami memiliki dua pertandingan penting yang digelar di waktu yang kurang tepat. Namun kami memiliki tujuan untuk bermain di Euro 2020. Tim ini percaya bahwa kami bisa mewujudkan target tersebut." katanya.
Sumber: Bola.net
Saksikan juga video menarik di bawah ini:
Advertisement