Liputan6.com, Jakarta Pertarungan Novak Djokovic melawan Domonic Thiem pada turnamen tenis Prancis Terbuka 2019 berlangsung ketat. Namun duel krusial itu terpaksa ditunda akibat cuaca buruk.
Pada semifinal Prancis Terbuka 2019 yang berlangsung di Roland Garros Stadium, Paris, Prancis, Jumat (7/6/2019) itu, Djokovic harus kehilangan set pertama dengan skor 2-6. Namun Djokovic berhasil bangkit dan merebut set kedua dengan skor 6-3.
Baca Juga
Advertisement
Memasuki set ketiga, Thiem yang tampil prima kembali berhasil memimpin 3-1 atas Djokovic. Namun angin kencang disertai hujan memaksa wasit menghentikan jalannya pertandingan.
"Wasit memutuskan untuk meghentikan pertandingan karena kondisi yang semakin buruk (termasuk karena hembusan angin yang mencapai 90 km/jam)," kata pihak penyelenggara.
"Sudah ada dua kali gangguan dan ramalan itu memperkirakan hujan baru akan datang pada jam-jam berikutnya. Ketidakpastian ini membuat wasit memilih untuk segera ditunda."
Menuai Kritik
Belum diketahui kapan duel akan dilanjutkan kembali. Namun keputusan ini memantik kritik. "Kita berada di titik terendah," kata mantan petenis nomor 1 dunia, Amelie Mauresmo.
Kritik juga disampaikan lewat media sosial. Tidak hanya para petenis, wartawan yang meliputan turnamen Prancis Terbuka 2019 juga mengutarakan komplain ke pihak panitia.
"Saat pertandingan tampaknya akan berakhir, mereka justru menghentikannya. Dan mereka menghentikannya saat matahari bersinar?" kicau Path Cash.
"Siang hari masih tersisa tiga jam lagi, dan lapangan bakal kering hanya dalam waktu 15 menit saja," tulis wartawan olahraga asal Inggris, Russell Fuller.
Advertisement
Ditunggu Rafael Nadal
Sementara itu, Rafael Nadal telah lebih dulu memastikan tempat di final Prancis Terbuka 2019. Petenis asal Spanyol itu melaju setelah menghentikan langkah petenis Swiss, Roger Federer.
Bertemu di babak semifinal, Nadal yang menjadi unggulan kedua pada turnamen ini menang dengan skor 6-3, 6-4, 6-2.
Saksikan juga video menarik di bawah ini: