Liputan6.com, Jakarta - Media Spanyol El Mundo merekonstruksi kecelakaan yang dialami Jose Antonio Reyes. Mantan pemain Real Madrid dan Arsenal tersebut meninggal dunia setelah mobil yang dikendarainya dari Extremadura ke Utreta, awal Juni lalu hilang kendali dan menabrak pembatas jalan.
Tidak hanya Reyes yang meninggal dalam insiden ini. Keponkannya juga ikut jadi korban.
Baca Juga
Advertisement
Menurut laporan koran El Mundo seperti dilansri AS, Reyes bertolak dari lokasi latihan Extremadura UD Sabtu sekitar pukul 10.30 waktu setempat. Dia memilih pulang ke Utreta karena tidak masuk dalam skuat Extremadura UD pada laga berikutnya melawan Cadiz.
Dalam perjalanan ini, Reyes yang hendak memberi kejutan kepada istrinya mengajak kedua sepupunya, Juan Manuel Calderón and Jonathan Reyes. Mereka lalu memacu mobil Mercedes Brabus S550V dalam kecepatan tinggai agar tiba sebelum jam makan siang di Utreta.
Dalam rekonstruksi tersebut, El Mundo menyebutkan Reyes melewati jalan alternatif BA-012 menuju EX-359 B dengan kecepatan 69 km/jam. Setelah itu Reyes kemudian masuk ke jalur A-66 yang dikenal sebagai Silver Highway dengan batas kecepatan maksimal 60 - 80 km/jam.
Reyes menyadarinya. Apalagi, enam kamera pendeteksi kecepatan dipasang sepanjang jalan tersebut dan Reyes telah ditilang sebanyak 12 kali sejak mengantongi surat izin mengemudi. Meski demikian, harian Mundo Deportivo, yakin Reyes memacu mobilnya hingga 237 km/jam.
Berguling hingga Terbakar
Memasuki km 17,8 pada pukul 11.45, mobil Reyes menabrak trotoar dan keluar dari jalan raya sebelum kemudian terbang sejauh 30-35 meter. Saat menyentuh tanah, mobil yang dikemudikan Reyes berguling beberapa kali yang menyebabkan kerusakan yang parah.
Mobil akhirnya berhenti di jembatan kecil dan terbakar.
"Saya tidak tahu apa yang dilakukan Jose. Saya tidak ingat. Mobil tiba-tiba terbang ke udara," ujar Juan Manuel, sepupu Reyes yang selamat dalam insiden tersebut.
Advertisement
Tembus 220 km / jam
El Mundo berkesimpulan kecepatan rata-rata Reyes mencapai 152 km/jam. Dari tempat latihan ke lokasi kecelakaan Reyes telah menempuh 191,2 km dengan waktu tempuh 1 jam 15 menit.
Bagi wartawan yang melakukan rekonstruksi perjalanan Reyes, dibutuhkan waktu sekitar 1 jam 56 menit dan 44 detik untuk mencapai lokasi kejadian dengan batas kecepatan di jalan raya.
Sementara kecepatan rata-rata Reyes 152,8 km / jam, kecepatan rata-rata rekonstruksi hanya 98,2 km / jam. Artinya Reyes telah memacu kecepatan lebih dari 220 km / jam di A-66.