Liputan6.com, Jakarta - Jakarta Fair atau yang dikenal juga dengan Pekan Raya Jakarta (PRJ), kembali digelar untuk menyambut ulang tahun Jakarta ke-492 tahun. Bertempat di JiExpo, Kemayoran, Jakarta Fair berlangsung dari 22 Mei-30 Juni 2019.
Pada gelaran tahun ini, pameran multiproduk akan menghadirkan berbagai sektor industri seperti otomotif, teknologi, elektronik, olahraga, fashion and garmen, peralatan rumah tangga, furnitur, kuliner, industri kreatif, kerajinan tangan, herbal dan obat-obatan, perbankan, produk jasa, kosmetik, dan lainnya.
Baca Juga
Advertisement
Berbagai hiburan seru lainnya disiapkan oleh panitia penyelenggara dalam gelaran Jakarta Fair yang ke-52 ini. Salah satunya konser musik di panggung utama yang menampilkan sejumlah penyanyi dan band terkenal setiap harinya.
Penyelenggaraan Jakarta Fair Kemayoran dari tahun ke tahun merupakan hasil kerja sama PT. Jakarta International Expo (JIExpo) selaku penyelenggara, bersama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
Ajang ini secara khusus digelar guna memperingati sekaligus memeriahkan Hari Ulang Tahun Kota Jakarta yang menginjak usia ke-492 pada tahun ini. Lalu, bagaimana cara menuju PRJ, berapa harga tiketnya dan buka jam berapa?
Dilansir dari laman resmi Jakarta Fair dan beberapa sumber lainnya, Anda bisa naik kendaraan pribadi baik mobil maupun motor, bus TransJakarta, taksi atau ojek online dan Commuter Line.
Bahkan khusus untuk Jakarta Fair, TransJakarta dibuka menjadi tiga rute tambahan yang diinformasikan melalui akun Instagram @jakartafairid.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
3 Akses ke Jakarta Fair
Rute tambahan tersebut yaitu: Rute PRJ 1 : Pusat Grosir Cililitan (PGC) 1 - JIExpo Kemayoran, Rute PRJ 2 : Halte Kampung Melayu - JIExpo Kemayoran dan PRJ 3 : Halte Pulo Gadung 1 - JIExpo Kemayoran.
Semua bus TransJakarta tarifnya tetap Rp 3.500 dan akan berhenti di halte yang langsung mengarah ke Pintu 2 Jakarta Fair Kemayoran.
Sedangkan tiga akses menuju Jakarta Fair antara lain :
TransJakarta Rute Lama, dari Halte Monas naik TransJakarta dengan tujuan Halte PRJ dengan nomor bus 2 C.
Commuter Line, naik KRL Bogor atau Depok tujuan Jakarta Kota, turun di Stasiun Juanda. Lalu naik ojek online ke JIExpo Kemayoran. Bisa juga naik KRL Jatinegara tujuan Bogor, turun di Stasiun Rajawali. Kemudian naik ojek online ke JIExpo Kemayoran.
Kendaraan Pribadi. Dari arah Cawang bisa melalui Tol Wiyoto Wiyono dan keluar di Kemayoran. Bisa juga dari Grogol, Semanggu dan Pulogadung tanpa harus masuk jalan tol.
Advertisement
Jam Buka dan Tiket Masuk
Jakarta Fair 2019 buka setiap hari dari pukul 15.30 – 22.00 WIB (Senin-Kamis), 15.30-23.00 WIB (Jumat) dan 10.00-23.00 WIB (Sabtu-Minggu dan Hari Libur Nasional).
Untuk harga tiket Rp 25 ribu khusus untuk Senin, sedangkan Selasa-Kamis Rp 30 ribu dan Sabtu-Minggu dan Hari Libur Nasional Rp 40 ribu. Khusus untuk lansia (berusia 60 tahun keatas) tidak dikenai biaya alias gratis, tapi harus membawa E-KTP dan hanya berlaku untuk satu kali masuk dalam sehari.
Kalau membawa kendaraan sendiri, Anda harus menyiapkan dana untuk membayar parkir. Pihak penyelenggara Jakarta Fair Kemayoran 2019 memberlakukan tarif parkir sekali masuk. Untuk mobil tarif parkirnya Rp 30 ribu, mobil boks Rp 40 ribu dan motor Rp 15 ribu.
Saat hari libur seperti Sabtu dan Minggu, disarankan datang pada pagi hari atau naik kendaraan umum, karena ruas parkir biasaya cepat penuh. Untuk informasi lebih lengkap, Anda bisa klik laman www.jakartafair.co.id.