Barcelona Pantau Striker Sociedad

Mereka meminta Barcelona membayar sesuai klausul pelepasan senilai 62 juta pound.

oleh Thomas diperbarui 17 Jun 2019, 07:15 WIB
Penyerang Spanyol Mikel Oyarzabal melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Swedia dalam laga kualifikasi Grup F Piala Eropa 2020 di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Senin (10/6/2019). Spanyol membantai Swedia 3-0. (AP Photo/Manu Fernandez)

Liputan6.com, Jakarta Barcelona membutuhkan tambahan amunisi di lini depan pada bursa transfer musim panas 2019. Blaugrana ingin merekrut pelapis untuk Luis Suarez.

Incaran utama Barcelona adalah mesin gol Girona Cristhian Stuani. Namun pemain asal Uruguay itu kemungkian tidak bisa direkrut musim panas ini. 

Kini muncul nama baru. Diario Sport melaporkan Barcelona mempertimbangkan untuk menawar pemain depan Real Sociedad Mikel Oyarzabal. Pemuda 22 tahun itu tampil menjanjikan di musim 2018-2019.

Oyarzabal mampu menjaringkan 14 gol dari 41 penampilan di Sociedad. Oyarzabal juga mulai berhasil menembus timnas Spanyol. Dia langsung mencetak gol di laga debut saat menang 3-0 atas Swedia pekan lalu.

Sociedad mencoba jual mahal. Mereka meminta Barcelona membayar sesuai klausul pelepasan senilai 62 juta pound. Pilihan lainnya adalah Barcelona memberikan beberapa pemain ditambah uang tunai.


Griezmann

Barcelona diperkirakan baru akan makin serius mengejar Oyarzabal jika gagal mendapatkan penyerang Atletico Madrid Antoine Griezmann.

Griezmann sudah menyatakan akan pindah dari Atletico pada musim panas 2019. Namun Atletico meminta mahar yang mahal di atas 80 juta pound.


Klasemen Liga Spanyol

 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya