Liputan6.com, Seoul - Lisa Blackpink dan Jungkook BTS kembali mendapat pengakuan dari dunia internasional. Mereka masuk dalam nominasi Kids' Choice Awards Meksiko tahun ini.
Uniknya, Lisa Blackpink dan Jungkook BTS tak dinominasikan secara terpisah, atau mengatasnamakan grupnya masing-masing.
Dilansir dari Allkpop, Rabu (19/6/2019), keduanya dinominasikan dalam kategori pasangan favorit di penghargaan ini.
Baca Juga
Advertisement
Padahal, Lisa Blackpink dan Jungkook BTS bukanlah pasangan, dan sejauh ini belum terlibat proyek bersama. Hanya saja, sebagian penggemar memang kerap menyandingkan keduanya seakan keduanya memiliki hubungan tersendiri.
Bahkan pasangan imajiner ini kerap disebut dengan nama "Liskook".
Reaksi Fans
Munculnya nominasi ini jelas membuat penggemar kaget. Bahkan saat berita ini ditulis, kata kunci "Jungkook and Lisa" masuk sebagai trending topic Twitter di Indonesia.
Tak sedikit warganet yang menentang hal ini, karena dianggap tidak menghormati Lisa Blackpink dan Jungkook BTS.
"Liskook dinominasikan dalam pasangan favorit di KCA meksiko. Tolong pilih pasangan yang lain ini tidak lucu," kata @vantesari.
"Ngakak siapa yang berpikir bahwa menominasikan jungkook dan lisa sebagai pasangan favorit di KCA meksiko itu baik?" tulis @joshysmum.
Advertisement