Gelar Silatnas, Adkasi Beri Masukan untuk Revisi UU Pemilu 

Asosiasi DPRD Kabupaten Seluruh Indonesia Adkasi menggelar Silaturahmi nasional (Silatnas) dan lokakarya untuk urun rembuk pemikiran bagi penguatan DPRD Kabupaten dalam membumikan Pancasila.

oleh Yusron Fahmi diperbarui 23 Jun 2019, 09:19 WIB
Silatnas dan lokakarya Adkasi di Hotel Red Top Jakarta.

Liputan6.com, Jakarta - Asosiasi DPRD Kabupaten Seluruh Indonesia (Adkasi) menggelar Silaturahmi nasional (Silatnas) dan lokakarya untuk urun rembuk pemikiran bagi penguatan DPRD Kabupaten dalam membumikan Pancasila untuk pembangunan Indonesia di daerah.

Ketua Umum Adkasi Lukman Said menyatakan, selain untuk membangun persaudaraan anak bangsa usai pemilu 2019, silatnas bertujuan memberi masukan terkait perumusan Garis- Besar Haluan (GBHN) Pancasila sebagai pedoman untuk bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

"Memberikan masukan terkait evaluasi UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum, beserta implementasinya pada Pemilihan Umum 2019," ujarnya di Hotel Red Top Pecenongan, Jakarta, Sabtu 22 Juni 2019.

Selain itu, Adkasi juga melakukan evaluasi program kerja terkait penguatan kelembagaan DPRD Kabupaten dalam rangka menyongsong pergantian DPRD Kabupaten hasil pemilu 2019.

"Kita harapkan hasil silatnas ini bisa menjadi rekomendasi dan akan diserahkan kepada Presiden Republik Indonesia," ujarnya.

Hadir sebagai narasumber dalam acara silatnas dan lokakarya Adkasi tersebut, di antaranya Rokhmin Dahuri, Hamka Haq, Romo Beny Soesetyo, Syafruddin dan Rieke Diah Pitaloka. Keynote speech oleh Haryono. Acara sendiri dibuka oleh Sekjen Kemendagri, Hadi Prabowo.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya