Jangan Salah, Ini Cara Membersihkan Rantai Motor yang Benar

Rantai motor merupakan salah satu komponen yang perlu mendapat perawatan rutin. Hal itu tak terlepas dari fungsinya untuk meneruskan tenaga yang disalurkan dari transmisi ke roda belakang.

oleh Dian Tami Kosasih diperbarui 01 Jul 2019, 06:10 WIB
Cek rantai motor offroad sebelum melakukan perjalanan (AHM)

Liputan6.com, Jakarta Rantai motor merupakan salah satu komponen yang perlu mendapat perawatan rutin. Hal itu tak terlepas dari fungsinya untuk meneruskan tenaga yang disalurkan dari mesin melalui transmisi ke roda belakang.

Apabila tak dirawat, rantai motor akan cepat kering dan kendur suara berisik dan mengganggu akan ditumbulkan. Selain itu, rantai motor yang kendur juga mengurangi tarikan (akselerasi) motor.

Seperti dilansir Federal Oil, Minggu (30/6/2019) rantai motor harus dirawat dengan cara yang benar. Ada beberapa tahapan dalam membersihkan dan melumasi rantai motor, berikut ulasannya.

Hal pertama yang harus dilakukan saat hendak membersihkan rantai motor ialah mengetahui jenis rantai yang terpasang. Rantai motor sendiri dibagi menjadi 2 jenis, rantai biasa dan rantai jenis o-ring.

Untuk rantai biasa, proses pembersihannya lebih mudah karena jenis ini terdiri dari logam-logam yang saling terhubung. Sementara untuk rantai jenis o-ring, pembersihan harus lebih berhati-hati karena jenis ini menggunakan material karet untuk menghubungkan antar mata rantai.


Gunakan Standar Tengah

Langkah kedua yang harus dilakukan ialah memposisikan motor secara tegak menggunakan standar tengah. Jika motor tidak dibekali standar tengah, bisa menggunakan paddock.

Setelah itu, cek rantai motor dan sprocket gear. Beberapa detail yang perlu diperiksa ialah tingkat keausan mata rantai.

Cara mudah mengeceknya ialah dengan menggoyangkan rantai ke kanan-kiri dan menariknya ke belakang. Jika rantai sangat kendur, artinya sudah mulai aus.

Selain rantai, yang perlu diperiksa adalah sprocket gear. Sprocket gear aus bisa terlihat dari ciri-ciri mata gear yang mulai menajam. Jika ingin mengganti, disarankan mengganti rantai dan gear sekaligus.

 


Manfaatkan Penetran

Langkah keempat ialah menyemprotkan rantai dengan cairan penetran atau minyak tanah. Lalu diamkan beberapa saat.

Setelah itu, bersihkan rantai motor dengan sikat khusus atau sikat gigi yang sudah tidak terpakai. Sikat lantai dengan perlahan dan pastikan kotoran sisa oli dan debu disingkirkan.

Jika sudah, tahap keenam adalah menyemprot kembali rantai dengan cairan penetran atau minyak tanah. Proses ini akan membuat kotoran di sekitar rantai dan gear rontok. Jangan lupa mengeringkan rantai motor dengan lap kering.

Langkah terakhir dalam proses ini ialah melumasi rantai dengan cairan chain lube. Semprotkan chain lube di mata gear dan rantai secara merata.

Ingat, jangan sekali-kali menggunakan oli bekas untuk melumasi rantai, karena oli bekas mengandung kotoran yang dihasilkan dari proses pelumasan pada mesin. Selain itu, oli bekas juga membuat debu dan kotoran menempel di rantai.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya