Liputan6.com, Jakarta Membuat karya seni yang bagus dan unik tak melulu harus dengan benda-benda yang sulit ditemukan. Seperti halnya yang dilakukan seniman asal Jepang, Akie Nakata yang bisa ciptakan karya seni dan lukisan unik meski hanya menggunakan batu-batuan.
Baca Juga
Advertisement
Dalam setiap kesempatan, Akie Nakata akan mengumpulkan bebatuan yang menurutnya punya bentuk unik. Misalnya, batu kecil berbentuk lonjong dapat dia lukis menyerupai hewan anjing atau kucing hanya dengan cat akrilik.
Tangan ajaib Akie Nakata bahkan mampu menyuguhkan warna yang super detail seolah mirip dengan aslinya. Terlebih lagi, Akie tak perlu repot-repot mengubah ukuran alami batu. Hanya dengan tarian kuas di atas batu, Akie mampu menciptakan lukisan yang sarat akan nilai seni.
Nalurinya sebagai seorang seniman seolah terhubung dengan bebatuan yang dilihatnya secara acak. Saking miripnya dengan hewan asli, mungkin orang yang melihatnya harus menyentuhnya secara langsung agar percaya.
Penasaran seperti apa? Selengkapnya, berikut Liputan6.com sajikan 7 penampakan lukisan batu seperti yang telah dihimpun dari akun Instagram @akie_2525, Senin (1/7/2019).
1. Berang-berang seolah tengah bersandar di atas batu
Advertisement
2. Tampak depan dan belakang seekor burung berwarna biru yang dilukis super detail hingga sayapnya sekalipun
3. Lukisan buaya tampak seperti hewan nyata tanpa mengubah bentuk alami batu
Advertisement
4. Anjing jenis bulldog yang biasa terlihat galak kini jadi lebih imut
5. Dua batu berukuran mungil dilukis menjadi burung hantu dengan detail bulu yang super rinci
Advertisement
6. Tak melulu berdiri, kuda yang tiduran pun bisa dilukis Akie Nakata meski hanya di atas batu
7. Ilustrasi ibu gorila yang memeluk bayinya ini seolah tak bisa terpisahkan
Advertisement