Liputan6.com, Jakarta - Pergi ke tempat hiburan seperti taman bermain tentu merupakan hal yang menyenangkan. Di sana kita bisa menghabiskan waktu bersama teman atau keluarga dengan menaiki beragam wahana. Terlebih lagi ada sebagian wahana yang mampu memacu adrenalin.
Baca Juga
Advertisement
Namun nampaknya kalian harus berhati-hati ketika hendak mencoba wahana tersebut. Sebuah insiden baru saja terjadi di sebuah taman bermain yang berlokasi di Jizzakh, Uzbekistan.
Dikutip dari Mirror, sebuah wahana permainan di sana secara tiba-tiba patah dan menyebabkan seorang pengunjung meninggal dunia. Pada video yang beredar awalnya wahana berbentuk pendulum tersebut nampak berjalan dengan normal.
Wahana yang dinaiki oleh belasan pengunjung itu berputar 360 derajat. Namun tiba-tiba saja wahana tersebut patah di udara dan langsung terhempas ke tanah.
Remaja Tewas
Seketika pengunjung yang berada di sekitar wahana berteriak ketakutan. Dalam insiden ini seorang remaja berusia 19 tahun meninggal dunia. Meski begitu belum diketahui berapa jumlah orang yang terluka. Insiden ini nampaknya menjadi peringatan bagi kita untuk selalu waspada ketika hendak menikmati wahana di taman bermain.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Advertisement