Liputan6.com, Jakarta - Persija Jakarta akan berhadapan dengan PSS Sleman, Rabu (3/6/2019) dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019 di Stadion Patriot. Macan Kemayoran -julukan Persija- berambisi melanjutkan catatan positif di pertandingan sebelumnya.
Baca Juga
Advertisement
Persija menang 2-1 atas Borneo FC di pentas Piala Indonesia. Itu artinya, sudah dua pertandingan Persija tak terkalahkan sejak berganti pelatih ke Julio Banuelos.
Laga melawan PSS Sleman juga adalah laga kandang pertama Persija di Shopee Liga 1 2019. Gelandang Persija, Riko Simanjuntak pun meminta Jakmania -julukan suporter Persija- untuk memenuhi stadion.
“Ya saya tahu kita baru pertama kali main di kandang kita lawan Sleman di liga 1, tentunya saya harapkan Jakmania bisa datang, penuhkan stadion dan bisa memberikan motivasi buat kita," kata Riko seperti dilansir situs resmi Persija.
Di sisi lain, PSS Sleman juga datang ke Bekasi dengan modal cukup bagus. Elang Jawa -julukan PSS- belum terkalahkan hingga pekan keempat Shopee Liga 1 2019.
PSS pun pastinya membidik kemenangan di markas Persija. Apalagi, mereka juga hanya meraih hasil imbang dalam tiga laga terakhir.
Berikut jadwal lengkap Shopee Liga 1 2019
Jadwal Shopee Liga 1 2019
Rabu 3 Juli 2019
15.30 WIB, Persija Jakarta vs PSS Sleman, Indosiar
18.30 WIB, Kalteng Putra vs Borneo FC, O Channel
Saksikan video menarik di bawah ini.
Baca Juga
Jadwal Pertandingan Turnamen Olahraga Selebriti Season 3 (TOSI): Berkuda, Panahan, Tarik Tambang Hingga Atletik
Daftar Tim dan Negara yang Lolos di Piala Asia U-17, Lengkap dengan Jadwal Pertandingan Garuda Muda
Jadwal Pertandingan Turnamen Olahraga Selebriti Indonesia Season 3 (TOSI) 26 - 27 Oktober 2024
Advertisement