Liputan6.com, Jakarta - Vanessa Angel baru saja bebas dari Rutan Medaeng, Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (30/6/2019). Ia telah merasakan dinginnya jeruji besi selama lima bulan terkait kasus prostitusi online.
Buat Vanessa Angel, ini adalah pengalaman terburuknya sepanjang hidup. Oleh karenanya, ia berkeinginan untuk menempuh pendidikan hukum, agar tak terjerumus masalah hukum lagi. Terutama seperti yang baru ia alami.
Baca Juga
Advertisement
"Vanessa yang mau sekolah, nerusin sekolahnya, terus nanti kuliah hukum. Ya kan dia sudah ngerti hukum dikit-dikit lah dari kasus kemarin, banyak ketidakadilan," ungkap Milano Lubis di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Senin (1/7/2019).
Tak hanya untuk dirinya, pendidikan hukum yang akan diambilnya juga bisa bermanfaat untuk orang lain. Apabila Vanessa Angel mau menjadi seorang pengacara.
Membela Orang Lain
"Nanti mana tahu dia bisa jadi pengacara hebat, membela orang lain kan," kata Milano Lubis.
Saat ini, kata Milano Lubis, kliennya tidak bisa berbicara banyak kepada para wartawan. Sebab, Vanessa Angel butuh istirahat dan ketenangan lantaran baru bebas dari penjara.
"Kita lihat kondisinya, sekarang butuh istirahat," kata Millano.
Advertisement