Gerindra: Prabowo Bertemu Jokowi Juli Ini

Andre tak ingin pertemuan antara Prabowo dan Jokowi hanya sekedar untuk bagi-bagi kursi menteri.

oleh Liputan6.com diperbarui 03 Jul 2019, 15:31 WIB
Capres nomor urut 01 Joko Widodo (kiri) dan capres nomor urut 02 Prabowo Subianto (kanan) bersalaman usai debat kedua Pilpres 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/2). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Anggota Badan Komunikasi Partai Gerindra Andre Rosiade mengatakan, Prabowo Subianto akan segera bertemu Jokowi pada Juli ini.

"Pak Prabowo akan bertemu dengan Pak Jokowi Insyaallah Juli ini," kata Andre di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (3/7/2019).

Andre berharap pertemuan ini bisa menghilangkan polarisasi di pendukung. Serta menunjukan setelah pilpres para elite politik tetap bergandengan tangan.

"Dua tokoh ini kan negarawan. Dua tokoh ini harus menunjukan kepada seluruh rakya setelah kompetisi selesai sudah saatnya kita bergandengan tangan bersatu kembali untuk membangun bangsa," ungkapnya.

Ia juga tak ingin pertemuan antara Prabowo dan Jokowi hanya sekedar untuk bagi-bagi kursi menteri. Kata dia, Prabowo tidak pernah menginginkan adanya politik dagang sapi.

"Silaturahim itu bukan diartikan Pak Prabowo dapat kursi menteri ya ataupun politik dagang sapi. Tapi kita bergandengan tangan merajut kebersamaan sebagai anak bangsa," ucapnya.

Terkait dengan posisi Gerindra, Andre menegaskan itu belum diputuskan. Hal itu, lanjutnya, akan diputuskan langsung oleh Prabowo.

"Sampai saat ini belum ada keputusan apapun, kami masih menunggu langkah yg akan dilakukan Pak Prabowo. Yang pasti Pak Prabowo akan mengambil keputusan yang terbaik bagi bangsa dan negara," tandasnya.

 

Reporter: Sania Mashabi

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya