Liputan6.com, Jakarta Memiliki indera penglihatan yang berfungsi secara baik dan normal tentu jadi sebuah anugerah dari Tuhan. Dengan mata, kita dapat melihat indahnya dunia ini serta mudah mengenali siapa saja yang berada di dekat kita.
Namun bila suatu saat penglihatan ini direnggut karena terkena katarak, tentu akan jadi sebuah kesedihan. Namun sebagai manusia, harus tetap berusaha untuk berobat supaya bisa melihat kembali.
Baca Juga
Advertisement
Seperti yang dilakoni oleh bocah Nepal, bernama Roshan Theeng. Bocah yang berusia 13 tahun ini mengidap katarak sejak 3 tahun lalu. Namun dengan sebuah kajaiban, akhirnya Roshan dapat melihat kembali setelah diobati oleh salah satu dokter bedah hebat yang ahli dalam operasi katarak.
Sebelum dapat melihat kembali, banyak dokter yang meragukan dapat menyembuhkan penyakit kataraknya. Berikut ulasan momen haru Roshan Theeng dapat melihat kembali yang Liputan6.com lansir dari storypick, Senin (8/7/2019).
Momen haru Rhosan ketika dapat melihat kembali
Melansir dari storypick, Senin (8/7/2019) Rhosan Theeng, bocah berusa 13 tahun asal Hutauda, Nepal ini sangat bahagia ketika dapat melihat kembali. Sebelumnya ia menjalani operasi katarak dengan cepat yang dilakukan oleh Dr. Sanduk Ruit yang yakin dapat menyembuhkan kataraknya.
Selama 3 tahun terakhir sejak 2016, Roshan memiliki penyakit katarak dan tak dapat melihat dengan kedua matanya, sehingga dirinya pun tak dapat sekolah.
Ketika dapat melihat kembali, Rhosan nampak meluapkan kebahagiaanya dengan senyum ceria di hadapan pasien lain. Dengan hati gembira Rhosan memeluk dokter yang mengobatinya dengan meraba muka, serta memeluknya.
Video mengharukan ini diunggah oleh salah satu netizen dengan akun @omastharai pada Rabu (3/7/2019). Kisah mengharukan ini pun sampai sekarang mendapat 2 ribu retweet dan 4,4 ribu like dari netizen yang melihatnya.
Advertisement
Operasi kemanusiaan yang selamatkan Roshan dari kebutaan
Ketika Roshan menderita penyakit ketarak, kedua orang tuanya berusaha mencari uang untuk sembuhkan penyakitnya. Sang ayah bahkan sampai pergi ke India untuk mencari uang buat mengobatinya.
Roshan kini dapat melihat kembali karena sebuah operasi katarak gratis yang dilakukan oleh Rumah Sakit Mata Komunitas Hetauda, Rabu (3/7/2019). Roshan menjadi salah satu pasien diantara 70 orang lainnya.
Dari beberapa dokter yang ikut dalam operasi katarak tersebut, tidak yakin dapat menyembuhkan katarak milik Roshan, selain itu mata yang harus dioperasi adalah kedua mata milik Roshan. Namun, ada satu dokter yang yakin dapat menyembuhkan Roshan, dialah Dr. Dr. Sanduk Ruit.
Dokter Sanduk Ruit, adalah dokter yang terkenal dalam bidang mata, dan yang menemukan sebuah metode penyembuhan penyakit katarak yang mampu sembuhkan katarak dengan operasi selama 15 menit.