Liputan6.com, Turin - Juventus sudah memulai sesi latihan pramusim jelang musim 2019-20. Namun, Cristiano Ronaldo dilaporkan belum bergabung dengan rekan-rekannya.
Juventus memulai rangkaian pramusim dengan tes medis untuk semua pemain. Hal ini sudah menjadi tradisi bagi juara Serie A itu setiap awal musim. Termasuk bagi para pemain baru, Aaron Ramsey misalnya.
Baca Juga
Advertisement
Setelah tes medis pada Selasa (9/7/2019) waktu setempat, Juventus menggelar latihan ringan di JTC. Sesi latihan resmi yang dipimpin oleh pelatih Maurizio Sarri baru mulai digelar Rabu (10/7/2019) waktu setempat.
Pada sesi latihan ini, Cristiano Ronaldo dipastikan masih absen. Pemain yang musim lalu mencetak 21 gol di Serie A baru akan bergabung dengan tim pada 13 Juli.
Kondisi yang sama juga akan terjadi pada Blaise Matuidi. Pemain berusia 32 tahun tersebut baru akan memulai latihan bersama Juventus pada 13 Juli.
Aksi Para Pemain Baru
Pada sesi latihan perdana Juventus, nampak para pemain baru sudah hadir di JTC. Aaron Ramsey termasuk pemain baru yang langsung latihan.
Begitu juga dengan gelandang Adrian Rabiot. Keduanya dibeli secara gratis pada awal musim ini.
Sosok baru tapi lawas, Gianluigi Buffon juga turut hadir pada sesi latihan perdana. Bahkan, kepulangan kiper berusia 41 tahun itu ke Turin mendapat sambutan hangat dari para fans.
Sementara itu, dua pemain yang santer akan dilepas, Gonzalo Higuain dan Joao Cancelo, juga hadir dalam sesi latihan perdana. Bahkan, mereka juga masuk dalam daftar pemain yang akan ikut dalam sesi pramusim Juventus.
Advertisement
Daftar Pemain
Berikut adalah daftar pemain senior yang ikut dalam sesi latihan perdana Juventus:
Buffon, Perin, Pinsoglio, Szczesny; Bonucci, Cancelo, Chiellini, Demiral, De Sciglio, Rugani; Emre Can, Khedira, Pjanic, Rabiot, Ramsey; Bernardeschi, Douglas Costa, Higuain, Mandzukic, Pjaca
Sumber: Bola.net
Saksikan video pilihan berikut ini: