Simak, 6 Manfaat Telur untuk Penampilan Lebih Memukau

Telur sebagai sumber protein memiliki manfaat lebih dari sekadar makanan yang mengenyangkan.

oleh Putu Elmira diperbarui 16 Jul 2019, 05:03 WIB
Ilustraasi foto Liputan 6

Liputan6.com, Jakarta - Telur merupakan bahan makanan yang cukup populer di kalangan masyarakat. Selain harganya yang murah, telur juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, mulai dari mengencangkan kulit hingga mengurangi penyakit jantung.

Dilansir dari healthline.com pada Rabu, 10 Juli 2019. Liputan6.com telah merangkum enam manfaat telur untuk kesehatan tubuh.

1. Meningkatkan Kualitas Tidur

Kolin merupakan zat yang terkandung dalam putih telur dan masuk kelompok vitamin B-kompleks. Telur utuh menjadi sumber kolin yang sangat baik. Zat ini membantu Anda mendapatkan kualitas tidur yang baik sehingga cocok dikonsumsi untuk penderita insomnia.

Kolin digunakan untuk membangun membran sel dan berperan dalam memproduksi molekul persinyalan di otak. Mengonsumsi kolin yang tinggi dapat mencegah sistem safat yang rusak pada tubuh seseorang. Hal ini menjadi faktor penting bagi ibu hamil untuk mengonsumsi telur agar mengurangi resiko cacat saraf pada janin.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


2. Mengurangi Risiko Penyakit Jantung

Ilustraasi foto Liputan 6

Kandungan asam lemak omega 3 dalam telur dapat menurunkan kadar trigliserida dalam darah. Kadar trigliserida yang tinggi dalam darah dikenal dapat meningkatkan faktor risiko dari penyakit jantung. Kandungan asam lemak pada telur juga mampu mengatur fungsi kardiovaskular.

Telur berperan penting agar menghambat penggumpalan darah yang memicu risiko penyakit jantung. Hal ini membuat telur penting untuk dikonsumsi oleh seseorang dengan risiko tersebut.


3. Mengandung Lutein dan Zeaxanthin untuk Kesehatan Mata

Ilustrasi lensa kontak. (unsplash.com/amandadalbjorn)

Kuning telur memiliki kandungan lutein dan zeaxanthin dalam jumlah yang besar. Kedua zat secara signifikan mampu mengurangi risiko terjadinya berbagai gangguan pada mata seperti risiko katarak dan degenerasi makula.

Lutein dan zeaxanthin bertindak sebagai antioksidan di mata, yang dapat melindungi retina dari radikal bebas yang merusak bagian-bagiannya. Jika retina rusak, fungsi mata untuk memfokuskan cahaya dapat terganggu. 


4. Meningkatkan Kekuatan Otot

Ilustrasi bentuk tubuh wanita (iStockphoto)

Protein berkualitas tinggi juga terdapat pada telur. Mendapatkan cukup protein dalam makanan sangat penting untuk tubuh. Di dalam satu butir telur untuh terdapat kurang lebih enam gram protein.

Telur juga mengandung asam amino esensial dalam rasio yang tepat, sehingga tubuh Anda dilengkapi dengan baik untuk memanfaatkan penuh protein di dalamnya. Mengonsumsi protein yang cukup dapat meningkatkan kekuatan otot dan juga mengoptimalkan kesehatan tulang Anda.


5. Membuat Wajah Tampak Awet Muda

Ilustrasi wajah awet muda (Sumber: Pexels)

Kandungan protein yang terdapat pada telur memiliki khasiat dalam membantu melembutkan kulit dan meregenerasi kulit mati. Satu butir telur yang berukuran sedang dapat memenuhi kebutuhan protein sebanyak 8 gram sehingga membuat kulit tampak awet muda.

Telur juga dapat dijadikan sebagai masker wajah karena dipercaya dapat mengurangi minyak pada wajah. Selain itu, protein pada telur juga mampu mengencangkan dan menyegarkan kulit wajah.


6. Membantu Menurunkan Berat Badan

Ilustrasi berat badan. (iStock)

Kandungan protein pada telur cenderung membuat perut seseorang kenyang lebih lama. Telur menyebabkan perasaan kenyang dan memiliki tingkat maksimal untuk mengurangi asupan kalori secara otomatis lebih sedikit di kemudian hari.

Seseorang yang mengonsumsi telur pada sarapan pagi hari, cengerung akan merasa kenyang lebih lama hingga makan siang. Hal ini membuat berat badan seseorang turun karena tidak mengonsumsi makanan lain selain telur. Makan telur di pagi hari juga menjadi opsi sarapan yang praktis dan sehat.(Devita Nur Azizah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya