Liputan6.com, Jakarta Diva Krisdayanti dan keluarga tengah liburan di Italia. Salah satu lokasi yang dikunjungi Krisdayanti dan suami Raul Lemos adalah markas Juventus, Allianz Stadium.
Sayangnya saat Krisdayanti, Raul Lemos dan kedua anaknya datang, Juventus sedang tidak bertanding. Maklum saja kompetisi sepak bola Eropa masih libur.
Baca Juga
Advertisement
Skuat Juventus saat ini sedang melakukan persiapan pramusim. Laga pertama baru akan digelar 21 Juli 2019 di Singapura pada ajang International Champions Cup 2019 melawan Tottenham Hotspur.
Krisdayanti dan keluarga hanya dapat melihat- lihat kemegahan Allianz Stadium. Mereka juga berkunjung ke museum Juventus yang berada di depan Allianz Stadium.
Tak lupa Krisdayanti dan keluarga berfoto dipinggir lapangan Allianz Stadium. "Terima kasih banyak Juventus," tulis Krisdayanti di Instagram miliknya.
Objek Wisata
Allianz Stadium merupakan salah satu stadion termegah di Italia. Markas Juventus itu menorehkan sejarah sebagai stadion pertama yang dimiliki klub Italia. Biasanya klub-klub Italia menyewa stadion milik pemerintah daerah.
Kemegahan Allianz Stadium membuatnya menjadi salah satu objek wisata yang wajib dikunjungi bila sedang berada di kota Turin. Juventus membuka stadion tur dan museum beberapa sesi setiap harinya dengan biaya 25 euro.
Advertisement
Klasemen Liga Italia