Liputan6.com, Jakarta - Beragam program Ramadan 2019 yang ditayangkan oleh SCTV membuahkan hasil. SCTV meraih tiga penghargaan Anugerah Syiar Ramadhan 2019 yang diselenggarakan Komisi Penyiaran Indonesia Pusat (KPI) bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).
Digelar pada Senin (16/7/2019) malam lalu, Anugerah Syiar Ramadhan 2019 mengumumkan bahwa SCTV memenangkan dua kategori program terbaik dan satu kategori artis terbaik.
Baca Juga
Advertisement
Program Mutiara Hati Quraish Shihab SCTV memenangkan kategori Program Kultum Ramadhan Terbaik. Lalu sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 12 "Ganti Nasib" eps 9 menang untuk kategori Program Sinetron Ramadhan Terbaik.
Sementara itu, aktris Silvia Anggraini yang tampil dalam sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 12 sukses menyabet piala untuk kategori Aktor Muda Inspiratif.
Komentar Para Pemenang
Mengintip akun Instagram Anugerah Syiar Ramadhan 2019, kepuasan terlihat dari tim Para Pencari Tuhan Jilid 12. "Alhamdullilah, berkat kerja keras semua team dan juga ppt lovers!" tulis tim sinetron tersebut melalui akun @parapencarituhan12.
Kegembiraan juga diungkapkan Silvia Anggraini. Membuka akun Instagramnya, @silviaanggraini29, ia membubuhkan emotikon hati pada unggahan pengumuman pemenang yang menyebutkan namanya.
Advertisement
Program Edukatif
KPI menggelar Anugerah Syiar Ramadhan 2019 dalam rangka mengapresiasi program-program siaran Ramadan di televisi yang edukatif, sehat, berkualitas serta selaras dengan regulasi penyiaran.
Penghargaan ini digelar secara rutin setiap tahun oleh KPI.