Liputan6.com, Jakarta Mesut Ozil mengubah penampilannya. Gelandang Arsenal itu mengecat rambutnya dengan warna pirang usai kalah taruhan dengan sesama pemain The Gunners, Alexandre Lacazette.
Seperti dilansir Goal, Ozil diduga bertaruh dengan Lacazette dalam permainan menembak mistar gawang. Dua pemain Arsenal lainnya juga kalah dari Laca dalam permainan ini.
Baca Juga
Advertisement
"Saya kalah taruhan," kata Ozil terkait penampilannya itu seperti dilansir Goal. '
"Kami kalah melawan Laca. Saya, Sead (Kolasinac) dan Shkodran Mustafi, semua kalah."
Penampilan baru Ozil ini menjadi bahan olok-olok rekan setimnya, Pierre-Emerick Aubameyang. Dia menyamakan warna rambut Ozil dengan kapten timnas wanita AS, Megan Rapinoe. Aubameyang bahkan dengan sengaja menyandingkan foto keduanya lewat Instagram Story.
"Kini saya tahu bagaimana mereka (Timnas wanita AS) bisa menang," tulis Aubameyang dengan menyertakan simbol tersenyum pada unggahan tersebut.
Kiprah Rapinoe
Rapinoe sendiri mencuri perhatian selama perhelatan Piala Dunia Wanita 2019. Perannya sangat vital di skuat Timnas Wanita Amerika Serikat yang berhasil keluar sebagai juara.
Di babak final, Rapinoe mencetak gol ke gawan Belanda pada menit ke-61. Timnas Wania AS akhirnya menang 2-0 lewat tambahan gol Rose Lavelle, delapan menit kemudian.
Nama Rapinoe kian melambung lewat sikap kritisnya terhadap kesetaraan gender. Dia merupakan sosok yang getol menyuarakan agar gaji para pemain sepak bola wanita disamakan dengan pria. Rapinoe juga dikenal sebagai penentang Presiden Amerika Serikat, Donald Trump dan dengan tegas menolak hadir bila suatu saat diundang oleh Gedung Putih.
Saksikan juga video menarik di bawah ini:
Advertisement