3 Wonderkid MU yang Bakal Bersinar di Musim 2019-2020

Beberapa wonderkid MU bakal mendapat kesempatan dari manajer Ole Gunnar Solskjaer di musim 2019-2020.

oleh Thomas diperbarui 27 Jul 2019, 07:15 WIB
Logo Manchester United (Liputan6.com/Sangaji)

Liputan6.com, Jakarta Manchester United (MU) meraih hasil memuaskan di tur pramusim 2019. Setan Merah selalu menang di empat laga yang dilakoni. Mereka juga cuma kemasukkan satu gol saja.

MU menyapu bersih dua pertandingan di International Champions Cup 2019 dengan menekuk Inter Milan 1-0 dan Tottenham Hotspur 2-1. Sebelumnya MU juga menang di dua laga di Perth atas Leeds United (4-0) dan Perth Glory (2-0). 

Sukses MU terbilang luar biasa. Mereka belum membeli pemain bintang. Praktis hanya dua pemain baru yang sudah direkrut yakni Aaron Wan-Bissaka dan Daniel James.

MU banyak bertumpu pada pemain muda di tur pramusim 2019 ini. Beberapa pemain muda berbakat MU bersinar dan kerap menjadi penentu kemenangan. Ole Gunnar Solskjaer memang banyak memberikan kesempatan kepada para wonderkid. Dia yakin para pemain muda ini akan bisa berperan di musim 2019-2020.

Berikut tiga pemain muda MU yang mungkin akan bersinar di musim 2019-2020?

 

 


Tahith Chong

Gelandang muda Manchester United (tengah) Tahith Chong (AFP/Christian Petersen)

Tahith Chong merupakan winger asal Belanda. Dia beberapa kali dimainkan Solskjaer sebagai pemain pengganti di tur pramusim MU.

Walau belum mencetak gol seperti Gomes dan Mason Greenwood, Chong termasuk salah satu talenta paling berbakat yang dimiliki MU saat ini.

Chong sudah bermain di MU sejak 2016. Chong telah mendapat kepercayaan main di timnas U-21 Belanda walau baru berusia 19 tahun.


Angel Gomes

Gelandang serang Manchester United U-18, Angel Gomes (www.redcityofficial.com)

Angel Gomes berposisi sebagai gelandang serang dan bisa juga ditempatkan di sayap kanan. Pemuda 18 tahun ini mampu tampil menjanjikan selama pramusim 2019.

Gomes mencetak gol kenentu kemenangan saat MU menang 2-1 atas Tottenham Hotspur di International Champions Cup 2019 di Tiongkok.

Pemuda Inggris ini memiliki kecepatan dan kelincahan saat menusuk pertahanan lawan. Jika MU tak merekrut winger baru, Gomes berpeluang mendapat menit bermain yang banyak musim depan.


Mason Greenwood

Mason Greenwood bersinar bersama MU (AFP)

Mason Greenwood merupakan bintang utama MU selama tur pramusim. Menempati posisi penyerang, Greenwood sangat tajam. Dia membukukan dua gol dari empat laga MU.

Greenwood mempunyai kecepatan. Duetnya dengan Marcus Rashford akan sangat merepotkan pemain belakang lawan.

“Kemampuannya bagus dan terlihat selalu berada di dalam maupun di sekitar kotak penalti lawan, membuat peluang, dan saya tidak mengatakan tidak ada yang tidak mungkin, ini adalah peluang bagus (untuk kariernya) jika dia bisa mempertahankannya. Sulit menjaga pemain yang bisa tampil bagus,” puji Solskjaer.

Dibanding Gomes dan Chong, Greenwood paling berpeluang jadi starter. Pasalnya MU berencana menjual penyerang Romelu Lukaku ke Inter Milan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya