Liputan6.com, Jakarta Halal Park merupakan salah satu destinasi wisata halal yang ada di Jakarta. Tempat wisata halal yang baru saja diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada 16 April 2019 lalu, memiliki desain yang cantik dan Instagramable. Namun kali ini, Halal Park terlihat lebih ramai dari biasanya, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mengadakan Rumah Kreatif BUMN (RKB) BNI Fest mulai dari tanggal 27-28 Juli 2019 di Halal Park dekat Pintu Sebelas, Area Gelora Bung Karno, Jakarta.
Advertisement
Sebanyak 10 Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) binaan BNI menjajakan produk kuliner unggulan di Halal Park diantaranya yaitu Pempek Bulet yang menyajikan hidangan pempek berbentuk bulat, Pudingu yang menyajikan silky puding, Sosis Bakar Lulu yang menyajikan hidangan sosis, Soto Mie Bakso, Sicipi Food yang menyajikan hidangan kebab, Arafi Food yang menyajikan hidangan dimsum, Pentol Pedas SS, Ramen n Sushi Emperan, Sari Lemon Soogeh yang menyajikan minuman sari lemon, dan Jalanin Doeloe Kopi.
“Kami berharap hadirnya RKB BNI Fest dapat menjadi salah satu pilihan tempat rekreasi yang seru bersama keluarga dan juga teman untuk saling bertukar cerita di weekend ini. Selain aneka kuliner dari UMKM binaan BNI, kami juga menyediakan layanan perpanjang passport,” ungkap Corporate Secretary BNI Meiliana di Jakarta, Sabtu(27 Juli 2019).
Ramen & Sushi Emperan Salah satu UMKM mitra binaan BNI adalah Pipit Ayuningsih yang merupakan seorang ibu rumah tangga. Pipit mencoba memulai usahanya dari zero to hero. Dia awalnya menjualan makanan-makanan ringan namun sesuai perkembangan zaman untuk kuliner fast food sepertinya lumayan digandrungi salah satunya Japanese Food dan mengambil menu ramen dan sushi emperan. Yang membedakan Ramen & Sushi Emperan dengan kompetitor ada di jenis kuah yang sudah disesuaikan dengan lidah masyarakat Indonesia, tidak enek dimakan, bumbunya merah dan kental.
Kaldunya pun kita dari bahan bahan halal dan menyesuaikan target market dan lidah orang Indonesia. Untuk harga kisaran Rp 15ribu-30ribuan. Menurutnya, Rumah Kreatif BUMN (RKB) BNI ini sangat-sangat memfasilitasi UKM, apa yang dibutuhkan oleh UKM selalu terpenuhi, contohnya seperti belajar higienitas, belajar tentang kemasan yang baik, intinya saya bersyukur bisa menjadi anggota binaan RKB BNI Bekasi. Dengan bergabung dalam RKB BNI, Pipit mengaku bisa mendapat relasi, banyak mendapat dan ilmu, sharing berbagai macam strategi dengan para pelaku UKM potensi yang ada dengan bisnis.
Sharing Session Batik dan Perpanjangan Passport RKB BNI Fest ini juga menghadirkan perancang batik asal Pekalongan Aditya Yusma untuk menjadi pembicara pada Kelas Kreatif Membatik. Hal ini dilakukan sebagai salah satu bentuk dukungan pelestarian budaya asli Indonesia sekaligus industri kreatif. Pengunjung dapat mengikuti sharing session cara membuat batik pada kelas tersebut. Mendukung konsep halal park yang cocok dikunjungi oleh siapapun, RKB BNI Fest juga mengajak Direktorat Jenderal Imigrasi Kemenkumham untuk menggelar perpanjangan passport yang bersinergi dengan Pos Indonesia untuk pengiriman passport ke masing-masing alamat pemilik.
Perusahaan Anak BNI Turut Kontribusi Pada kesempatan yang sama, Halal Park juga memberikan atensi bagi masyarakat. BNI Syariah mengadakan story telling serta pemberian santunan kepada anak-anak istimewa. Serta bagi para pengunjung yang ingin berqurban di tahun ini, ada program ”Qurban Hasanah” dimana berqurban akan menjadi lebih mudah, cukup dengan membayar melalui internet banking, mobile banking, maupun ATM. BNI Syariah juga memberikan apresiasi hadiah dalam bentuk hewan qurban kepada nasabah yang melakukan top up dana /membuka rekening selama periode program.
Selain itu, dalam rangka mendukung pengembangan ekosistem halal, BNI Syariah menyediakan layanan konsultasi sertifikasi halal bagi UMKM. Kesibukan sehari-hari mungkin membuat kita jarang memikirkan kesehatan. BNI Life menyediakan pemeriksaan kesehatan gratis dengan metode Quantum serta dilengkapi informasi kebutuhan perlindungan produk kesehatan, Investasi maupun pendidikan. Dengan demikian, pengunjung dapat menjadi lebih aware dengan kesehatannya ketika berwisata di akhir pekan. Untuk mengetahui lebih banyak mengenai Produk BNI Life bisa mengunjungi kantor cabang BNI terdekat.
Keseruan di Minggu Pagi Pada hari Minggu (26/7), RKB BNI Fest juga dimeriahkan cooking class halal food dengan Chef Norman bersama Tora Sudiro dan petarung Mixed Martial Art (MMA) Suwardi, lalu akan ada pembukaan Digital Opening Account (DOA) Komunitas Harley Owners Group (HOG) dan penyerahan kartu kredit HOG, Komunitas Emak Blogger dan akan ada sharing session Program Aku Saudagar Muda oleh owner “Mommisu”. “Ayo bagi kalian yang masih bingung untuk memilih tempat rekreasi yang seru di weekend ini, RKB BNI Fest bisa menjadi solusinya,” tutup Meiliana.
(*)